Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Mobil & Motor

Mobil & Motor Diskusi antar pemilik mobil dan motor. Sharing tips dari mulai spareparts,kerusakan, hingga bengkel terbaik bisa didapat disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 26th March 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Honda Luncurkan Skutik Baru Moove Bagi Konsumen Berjiwa Muda

Kompas.com

AP Honda Thailand punya senjata baru untuk menggoda konsumen berjiwa muda. Di Bangkok International Motor Show (BIMS) 2015, Honda Moove meluncur (24/3/2015) guna menambah deretan skutik yang memanjakan semua kalangan.




AP Honda Thailand punya senjata baru untuk menggoda konsumen berjiwa muda. Di Bangkok International Motor Show (BIMS) 2015, Honda Moove meluncur (24/3/2015) guna menambah deretan skutik yang memanjakan semua kalangan.
Dimensi cukup mungil, mirip BeAT namun punya tubuh lebih gemuk. Desain unik, dengan "batok kepala" yang sudah dilengkapi tameng kecil. Lampu LED diberi efek tiga dimensi, baik di depan maupun belakang.
Mesin menyandang teknologi eSP khas Honda berkapasitas 125cc injeksi (PGM-FI). Standar emisi sangat tinggi, mencapai EURO6. Semua fitur lengkap, termasuk idling stop system, side stand switch, hingga penggunaan Combi Brake, dan ACG Starter.
Dimensi yang sedikit gambot ternyata punya fungsi, memperbesar kapasitas ruang penyimpanan di bawah jok. Bagasinya bisa menampung helm half-face.
Sebenarnya, AP Honda Thailand sudah punya Moove yang sudah meluncur sejak 2014. Bedanya, di versi penyegaran ini ban lebih besar, pakai pelek 14 inci (sebelumnya 12 inci).
Bagaimana dengan Indonesia? Cukup besar peluangnya, mengingat Spacy yang juga mengakomodasi bagasi besar kurang menggembirakan performanya dalam hal penjualan.

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 11:27 AM.


no new posts