Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Members Area > LAPOR!

LAPOR! Ruang untuk melaporkan segala bentuk yg melanggar aturan.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 16th January 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 48
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Bagaimana Nasib Pencalonan Komjen Budi Gunawan, Pak Jokowi?






Calon Kapolri Tersangka


Jakarta - Meski menyandang status tersangka dugaan penerimaan tidak wajar, nama Komjen Budi Gunawan telah disepakati oleh DPR RI untuk dijadikan Kapolri yang baru menggantikan Jenderal Pol Sutarman. Lalu apakah Presiden Joko Widodo tetap akan melantik Budi Gunawan sebagai Kapolri?

Jokowi sendiri mengatakan dirinya akan menentukan nasib pencalonan Budi Gunawan sebagai Kapolri pasca adanya keputusan dari DPR.

"Nanti, nanti disampaikan. Kita harus menghormati proses yang ada di dewan, proses hukum dan politik. Tunggu opsi politik di dewan, setelah itu akan saya sampaikan," ujar Jokowi di Wisma Negara, Jakarta Pusat, Rabu (14/1/2014) malam.

Memang, usai persetujuan dari DPR itu para petinggi Koalisi Indonesia Hebat (KIH) langsung merapat ke kediaman Ketum PDIP Megawati Sukarnoputri di Menteng, Jakpus. Pertemuan itu intinya KIH tetap mendukung pencalonan Budi Gunawan.

"Kan (prosesnya) sudah di DPR‎, mau apa lagi? Secara politik sudah berjalan sesuai Undang-undang. Ya sebentar lagi kita ada Kapolri baru," kata Sekjen (Plt) PDIP Hasto Kristiyanto di rumah Megawati, Jumat (16/1) dini hari pukul 01.00 WIB.

Seiring dengan itu, gelombang penolakan Budi Gunawan terus berdatangan mulai LSM hingga para Relawan Salam 2 Jari yang mendukung penuh Jokowi-JK saat Pilpres lalu. Mereka mengaku sangat kecewa dengan sikap Presiden Jokowi yang mengajukan Komjen Budi Gunawan sebagai calon Kapolri.

"Jika dia tetap melakukan pelantikan, ya kami akan datangi istana, duduki Istana. Kalau perlu tiap hari kami datang," kata salah seorang relawan, Fadjroel Rachman di KPK, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (15/1/2015).

Namun hingga Kamis (15/1) malam, Jokowi tak kunjung umumkan ke publik nasib pencalonan Budi Gunawan. Diketahui, walaupun Jokowi tak jadi melantik Komjen Budi Gunawan, tak ada undang-undang yang dilanggar.

Lalu kapan Presiden Jokowi mengumumkan ke publik soal nasib pencalonan Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri?

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 11:33 PM.