Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Religion > Islam

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 29th December 2013
gam1927 gam1927 is offline
Newbie
 
Join Date: Dec 2013
Posts: 15
Rep Power: 0
gam1927 mempunyai hidup yang Normal
Default keuntungan bagi hamba Allah yang istiqamah

Istiqomah artinya tegak dan lurus serta tidak condong. Dalam artian, sebagaimana ungkapan Umar Ibnul Khattab ra, tegar dan komit dalam menunaikan segala perintah dan menjauhi larangan-Nya sesuai dengan tuntunan Rasullullah shallallahu alaihi wasallam. Disamping tidak condong atau menyimpang kepada jalan-jalan lain yang menjerumuskan ke jurang kebinasaan.

Allah subhanahu wa ta'ala berfirman: “Sesungguhnya mereka yang berkata: “Rabb kami adalah Allah”, kemudian mereka beristiqomah, maka tak ada baginya rasa takut dan duka cita. Meraka adalah penghuni syurga kekal di dalamnya sebagai balasan atas apa-apa yang mereka perbuat”. (Qs. Al Ahqaaf/46:13-14).

dalam suatu kesempatan setelah selesai sholat ashar di masjid Az Zikra, Sentul City Bogor, ustad Arifin Ilham menyampaikan bahwa Orang-orang yang konsisten, yang selalu istiqamah menjalankan perintah Allah, baik berupa amalan yang wajib maupun sunnah, (baca juga 7 sunnah dahsyat, klik disini)sungguh mereka adalah termasuk orang-orang yang beruntung. amalan mereka terus mengalir walaupun mereka suatu ketika berhenti mengerjakan amalan tersebut karena 5 hal, yaitu:

1. sakit
Orang yang selalu istiqamah, konsisten, dan terbiasa semisal ibadah shalat tahajud. kemudian orang tersebut sakit sehingga secara fisik tidak dapat melaksanakan shalat tahajud. maka Allah akan tetap menganggap ia melakukan shalat tahajud pada saat sakit.

2. musafir
Sebagai contoh, orang yang selalu istiqamah dalam melaksanakan shalat subuh berjamaah di masjid. Ketika dia dalam perjalanan semisal menuntut ilmu/kuliah sehingga dia tidak dapat melaksanakan shalat subuh di masjid, maka Allah tetap akan memberikan pahala seperti ketika ia sedang melaksanakan shalat subuh berkjamaah di masjid.

3. darurat syar'i
seorang wanita yang haid, padaha ia istiqamah beribadah shalat dhuha setiap hari. walaupun ia tidak melaksanakan shalat dhuha dikarenakan sedang haid. amalan shaat dhuha tetap ia dapatkan.

4. darurat umum
semisal seorang yang istiqamah dan sealu meaksanakan shalat malam, karena ia pada malam itu mendapat tugas menjaga masjid, atau apapun demi keamanan. InsyaAllah, Allah tetap menganggap dia melaksanakan ibadah shalat malam.

5. Kematian
Dan yang terakhir, keadaan yang akan kita semua alami dan tidak bisa kita hindari, yaitu mati. orang yang semasa hidupnya istiqamah menjalankan sholat berjamaah, sholat malam, sholat dhuha, dzikir, sedekah, dan lain sebagainya. lalu ia meninggal, maka amalan ia yang mana ia selalu istiqamah menjalankannya akan terus mengalir sampai hari kiamat nanti.

Sekian yang bisa penulis bagi, maafkan segala kekurangan yang ada pada tulisan ini. Sesungguhnya kesempurnaan hanya milik Allah SWT. semoga bermanfaat !

sumber: mujahid ekonomi islam

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 10:28 PM.