Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Health > Penyakit Dalam & Luar

Penyakit Dalam & Luar Diskusi segala macam jenis penyakit dalam ataupun luar disini dan upaya pencegahannya.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 3rd March 2011
BBLove's Avatar
BBLove BBLove is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Jan 2011
Location: ID Cantik
Posts: 598
Rep Power: 285
BBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis ProphetBBLove is Ceriwis Prophet
Default Multiple myeloma

Quote:

Ilustrasi: repro indiamart

Deskripsi

Multiple myeloma adalah kanker yang berawal di sel-sel plasma, jenis sel darah putih. Untuk memahami multiple myeloma, akan sangat membantu untuk mengetahui tentang sel darah normal. Pada sel darah normal sebagian besar sel-sel darah berkembang dari sel-sel di sumsum tulang disebut sel induk. Sumsum tulang adalah bahan lembut di tengah sebagian besar tulang.

Sel-sel induk dewasa menjadi berbagai jenis sel darah. Setiap jenis memiliki fungsi khusus: Sel darah putih membantu melawan infeksi. Ada beberapa jenis sel darah putih; sel darah merah membawa oksigen ke jaringan di seluruh tubuh. Platelet membantu membentuk gumpalan darah yang mengontrol perdarahan. Sel-sel plasma sel darah putih yang membuat antibodi. Antibodi adalah bagian dari sistem kekebalan tubuh. Mereka bekerja dengan bagian-bagian lain dari sistem kekebalan tubuh untuk membantu melindungi tubuh dari kuman dan zat-zat berbahaya lainnya. Setiap jenis sel plasma yang berbeda membuat antibodi.

Pada myeloma, sel darah tumbuh tanpa kendali meski tubuh tidak membutuhkan adanay sel baru yang menggantikan sel tua. Sel tersebut membentuk satu jaringan yang disebut tumor. Sel yang membentuk jaringan ini kemudian mendesak sel-sel normal dalam tubuh. Sel-sel tersebut kemudian menempel pada tulang. Karena sel tersebut berdampak pada tulang selanjutnya disebut sebagai multiple myeloma.

Gejala
Gejala multiple myeloma termasuk: nyeri tulang, biasanya di bagian belakang, patah tulang, biasanya di tulang belakang, merasa lemah dan sangat lelah, merasa sangat haus, sering infeksi dan demam, berat badan menurun drastis, mual atau sembelit, sering buang air kecil.

Paling sering, gejala tersebut tidak disebabkan oleh kanker. Masalah kesehatan lainnya dapat menyebabkan gejala yang sama. Siapa pun dengan gejala ini harus memberi tahu dokter agar masalah dapat didiagnosis dan dirawat sedini mungkin.

Perawatan
Hingga sekarang belum diketahui perawatan resmi untuk penyakit ini meskipun ada terapi yang memperlambat laju penyakit. Tujuan utama perawatan adalah mengontrol gejala dan emmbantu penderita untuk menjalani hidup secara normal.

Sumber: medicinenet, medlineplus dan

(tbs/tbs)


Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 06:38 PM.