Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Sports > Sepak Bola

Sepak Bola Tempat berkumpulnya para Bola mania di seluruh tanah air. Fans ataupun pecinta bola bisa berbagi info disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 31st December 2009
23's Avatar
23 23 is offline
Newbie
 
Join Date: Dec 2009
Posts: 25
Rep Power: 0
23 sebentar lagi akan terkenal23 sebentar lagi akan terkenal
Default Beckham Tidak Akan Rayakan Gol ke Gawang MU


David Beckham resmi kembali bergabung dengan AC Milan dengan status pinjaman kedua kalinya dari Los Angeles Galaxy. Di babak 16 besar Liga Champions, I Rossoneri akan berhadapan dengan Manchester United.

Melawan bekas klubnya sendiri, gelandang tim nasional Inggris ini menegaskan dirinya tidak akan merayakan golnya jika dia membobol gawang The Red Devils, meski dia mungkin mengakui akan menangis.

Berikut ini petikan wawancara Beckham yang dilansir dari The Sun:

Di babak knock out Milan akan berhadapan dengan MU, bagaimana perasaan Anda jika Anda mencetak gol?

Saya tentu akan senang bisa mencetak gol tapi sudah pasti saya tidak akan merayakannya. Saya tahu kadang ketika Anda pertandingan besar, Anda tidak bisa berpikir, jadi Anda tidak akan pernah bisa memberitahu apa yang akan terjadi. Tapi saya katakana pada Anda, saya tidak akan merayakannya.

Perasaan Anda ketika tahu Milan akan berhadapan dengan MU?

Saya senang, bahkan sebelumnya hasil drawing, saya sudah memprediksikan hal ini.

Beckham merupakan suporter MU sejak kecil dan sudah bermain 394 laga bersama MU, mencetak 85 gol, sebelum akhirnya meninggalkan Old Trafford pindah ke Real Madrid tahun 2003.

Suami Victoria Posh ini, kini berusia 34 tahun, bergabung dengan Milan untuk memastikan posisinya di skuad Fabio Capello di putaran final Piala Dunia 2010 Afrika Selatan tetap terjaga.

Anda masih mencintai MU?

Tentu saja, saya selalu menjadi fans MU, sejak kecil, bahkan hingga saat ini.

Ketika drawing diumumkan, Anda menyangka Milan sudah pasti bertemu dengan MU?

Ketika saya mendengar hal ini, saya hampir menangis. Saya tidur di Los Angeles ketika saya mendapatkan pesan jam 3 pagi, memberitahu saya jika kami akan berhadapan dengan MU. Saya tidak bisa memberitahu Anda apa balasan saya, tapi hasil itu merupakan kejutan besar.

Milan akan menjamu skuad Sir Alex Ferguson, di San Siro, 16 Februari di leg pertama babak 16 besar, dan selanjutnya, Beckham akan kembali ke Old Trafford untuk kali pertamanya, dimana dia mulai membangun kariernya, 10 Maret mendatang.

Anda akan kembali ke Old Trafford, tapi sebagai pemain lawan, perasaan Anda?

Saya seorang yang cukup emosional, dan begitu saya mendengar saya akan kembali ke MU sebagai pemain AC Milan, saya menjadi sangat emosional karena tempat itu merupakan tempat yang special bagi saya.

Saya menuai rapor yang bagus dengan fans, staf di sana dan pelatih. MU klub dimana saya selalu ingin bermain untuknya, dan itu klub impian saya.

Apakah masih berkeinginan untuk menjadi pemain MU?

Saya masih merindukan menjadi pemain MU. Saya belum pernah kembali ke Old Trafford, sejak saya tinggalkan tujuh tahun lalu dan saya sangat merindukannya setiap hari. Ini akan menjadi pertama kali, dan kembali ke sana dengan Milan, membuatnya lebih spesial.

Laga ini akan menjadi laga yang sangat spesial bagi kami, tapi satu hal yang terbesar, saya akan kembali ke sana dengan Milan. Laga nanti akan menjadi malam spesial, tapi itu bisnis.

Sulit bagi saya berpikir untuk mengeliminasi MU. Tapi saya tidak suka jika kami kalah, jadi saya akan tetap profesional.

MU kehilangan Cristiano Ronaldo yang kini pindah ke Real Madrid, komentar Anda?

Ketika Anda kehilangan pemain seperti Cristiano, Anda kehilangan banyak, tidak hanya di lapangan tapi juga di ruang ganti pemain. Tapi saya tidak akan mengatakan mereka melemah karena mereka masih memiliki pemain hebat di skuad mereka.

Sama ketika seorang pemain hebat meninggalkan klub seperti MU, Milan dan Madrid, klub tetap berjalan.

Ada rumor jika pelatih Leonardo akan mencoba memainkan Anda sebagai bek kanan?

(Dengan diplomasi), Saya bermain banyak posisi di tempat latihan bahkan sebagai kiper. Saya sadar, saya menghabiskan karier saya sebagai gelandang, tapi ada beberapa posisi yang bisa saya mainkan.

Saya yakin, Leonardo akan tahu posisi terbaik dimana saya akan bermain.

Reply With Quote
  #2  
Old 31st December 2009
23's Avatar
23 23 is offline
Newbie
 
Join Date: Dec 2009
Posts: 25
Rep Power: 0
23 sebentar lagi akan terkenal23 sebentar lagi akan terkenal
Default

no pertamax
Reply With Quote
  #3  
Old 31st December 2009
Footbalers Footbalers is offline
Moderator
 
Join Date: Dec 2009
Location: ---------
Posts: 836
Rep Power: 16
Footbalers mempunyai hidup yang Normal
Default

Quote:
Originally Posted by 23 View Post
no pertamax
One line nih bos. Gimana sih :deff:

Anyway, kira-kira Beckham kuat main ampe umur berapa ya?
Reply With Quote
  #4  
Old 1st January 2010
raufgonzalez's Avatar
raufgonzalez raufgonzalez is offline
Member
 
Join Date: Jan 2010
Location: estadio santiago bernabeu
Posts: 84
Rep Power: 0
raufgonzalez mempunyai hidup yang Normal
Default

bakal seru, kl beckham smpe nge-goalin.
mgkin smpe 35thn masih kuat.
Reply With Quote
  #5  
Old 1st January 2010
Simatupang XVI's Avatar
Simatupang XVI Simatupang XVI is offline
Member Aktif
 
Join Date: Jan 2010
Location: Medan - Sumut
Posts: 204
Rep Power: 0
Simatupang XVI mempunyai hidup yang Normal
Default

kagak bakalan Beckham bisa ngejebol pertahan MAn. United....
Reply With Quote
  #6  
Old 2nd January 2010
Footbalers Footbalers is offline
Moderator
 
Join Date: Dec 2009
Location: ---------
Posts: 836
Rep Power: 16
Footbalers mempunyai hidup yang Normal
Default

Quote:
Originally Posted by Simatupang XVI View Post
kagak bakalan Beckham bisa ngejebol pertahan MAn. United....
apa aja bisa terjadi bos...
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 05:47 AM.