Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Forex

Forex Diskusi apapun tentang Forex disini.

Reply
 
Thread Tools
  #431  
Old 21st December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default


Kesadaran yang harus dimiliki Trader Pemula

Dalam trading saya banyak menemui dan melihat para trader ( khususnya pemula ) yang tidak memiliki kesadaran yang baik dan benar dalam aktivitas tradingnya.

Kesadaran tentang apa ? Kesadaran bahwa pemula harus banyak belajar. Sekilas trading tampak begitu mudah, cuma buy dan sell, klak klik di depan laptop. Apalagi kalau di awal - awal trading mendapatkan banyak profit (beginner luck), mental greedy dan emosinya langsung keluar. Merasa begitu gampang mendapatkan uang.

Mereka tidak sadar sebenarnya mereka belum bisa trading. Mendapat profit tidak berarti anda sudah menguasai trading. Karena bisa saja itu cuma keberuntungan saja.

satu dua kali win, masih dianggap beruntung. Tetapi jika anda bisa 10 kali win berturut - turut. Itu baru anda memang menguasai ilmunya.

Seperti yang pernah saya tulis di postingan sebelumnya bahwa Profit berbanding lurus dengan kemampuan dan pengalaman Trading. Bagi trader pemula, jangan pernah berharap mendapat profit. Fokuslah mendapatkan pengetahuan dan pengalaman trading sebanyak mungkin.

Berikut ini beberapa ilustrasi yang mungkin bermanfaat dan bisa membuka pola pikir trader pemula untuk menyadari kekurangannya.

Pegawai baru

Seorang pegawai baru atau baru lulus kuliah yang belum punya pengalaman bekerja biasanya tidak berani pasang "tarif" gaji tinggi. Kalau dibayar rendah ( bahkan gratispun ) mungkin mau. Karena dia sadar tidak memiliki kemampuan dan pengalaman. Fokus dia ingin bekerja, belajar dan mendapatkan pengalaman. Okelah dia terima tawaran pekerjaan itu, daripada menganggur.

Seiring berjalannya waktu, pengalaman dan kemampuan makin bertambah. biasanya gaji mulai naik, bos akan menilai kinerja pegawai itu. Karena kemampuan pegawai itu semakin baik, bos tidak segan untuk menaikkan gaji.

Atau jika pegawai itu punya mental pengusaha, dia berani keluar dan buka usaha sendiri menyaingi usaha mantan bosnya itu. Pegawai itu sudah pintar, berpengalaman dan punya kemampuan.

Bayi Belajar Jalan

Seorang bayi yang berusia beberapa bulan tidak akan berharap bisa lari dengan kencang. Berdiri saja kakinya belum kuat.

Berjalan masih tertatih-tatih, kadang masih sering jatuh. Proses yang harus di lewati bayi adalah mampu stabil berdiri, berjalan pelan, berjalan agak cepat kemudian bisa berlari.

Belajar Naik Sepeda

Seseorang yang belajar naik sepeda, awalnya tidak pernah berpikir bisa bersepeda dengan ngebut. Tujuan awal bisa mengendarai sepeda perlahan-lahan tidak jatuh. Lama - kelamaan semakin terampil mengendarai sepeda, kecepatan bisa ditambah. Sampai akhirnya bisa ngebut dan belajar naik motor yang lebih canggih.

Yang terpenting ketrampilan berkendara sudah semakin baik dan matang.

--------------------------------------------------------------------

Ketiga ilustrasi diatas menunjukkan bahwa kita harus menyadari pentingnya sebuah proses perkembangan dan pertumbuhan. Tidak ada sebuah ketrampilan / kemampuan tiba-tiba langsung dikuasai, langsung ahli, semua butuh latihan dan jam terbang.

Maka dari itu proses yang harus di lewati seorang trader adalah
1. Survive ( Mampu menjaga keselamatan modal trading ),
2. Profit kecil yang konsisten ( Small Profit )
3. Profit besar ( Big Profit )

SUMBER : inforexnews.com
Reply With Quote
  #432  
Old 24th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Pilah-Pilih Pairs

Setiap trader tentunya memiliki pair favorit. Apa saja yang perlu dipertimbangkan untuk memilih pair mata uang andalan untuk trading?

Dalam bertrading, biasanya setiap trader punya pairs favorit yang menjadi andalan. Malahan, ada teman trader yang bilang, saking cintanya pada satu pair tertentu, dia tetap setia dengan pair itu, meskipun dah bikin dia MC berkali-kali. Memilih pair memang bisa jadi keasyikan sendiri. Biasanya sebelum menjatuhkan pilihan pada satu pair, kita perlu lebih dulu melakukan pengamatan terhadap pairs yang ada.

Setelah merasa ada yang menarik, kita bisa mulai dengan perkenalan dan pendekatan terhadap pair tersebut. Yah, mirip-miriplah dengan kita mencari pasangan atau jodoh. Untuk menemukan pair yang bisa dijadikan andalan, kita memang perlu mengenal “watak” dari pair tersebut, karena pair seperti halnya manusia, masing-masing punya watak yang berbeda. Nah, kita perlu mengenal watak dasar dari pair tersebut untuk kemudian menemukan, mana pair yang paling cocok dengan trading style dan juga mungkin karakter kita sendiri.
Banyak trader yang memulai belajar dari pair EUR/USD. Gak tau kenapa, pair ini semacam pair “wajib” buat trader baru. Mungkin karena sifat dasarnya yang lumayan anteng sehingga resikonya relatif rendah. Seorang mentor saya suka bercanda, enaknya trade di pair EUR/USD adalah: kita cukup narik fibo setahun sekali, karena “anteng”nya pair ini. Tapi jangan salah loh, meskipun anteng, tapi lumayan juga kok buat ditradingkan, apalagi biasanya spread untuk pair ini lumayan rendah.

Bagi trader yang ingin tantangan lebih, biasanya pair yang dicoba selanjutnya adalah GBP/USD. Pair ini punya karakteristik yang lebih dinamis dibandingkan EUR/USD. Spread juga biasanya hanya berkisar 2 pips, jadi memang lumayan menarik untuk dijadikan andalan. Pergerakannya yang dinamis tapi spreadnya yang relative kecil membuat pair ini menjadi idola, khususnya bagi trader yang senang melakukan scalp atau istilah temen-temen trader disebut “nyopet”. Maksudnya, kita hanya mencari sedikit pips sebagai target dengan memanfaatkan minor wave atau mungkin sekedar memanfaatkan retrace dari major trend.

Pair yang layak dicoba selanjutnya adalah GBP/JPY. Pair ini memang spreadnya lumayan, berkisar 8-9 pips, tapi pergerakannya cenderung dinamis sehingga apabila kita masuk di saat yang tepat, spread sebesar itu bisa tertutup hanya dalam waktu beberapa menit. Bahkan kalau kita berhasil meng-indentify “pucuk gunung” dan “dasar lembah”nya dan masuk dengan posisi yang tepat, dalam sehari kita bisa dapet 200 pips dari pair ini.

Tapi saran saya, sebelum open di pair ini anda harus mengenal wataknya dengan baik karena pergerakannya yang dinamis selain mempercepat tercapainya TP juga bisa jadi mempercepat tercapainya SL atau bahkan MC. Itulah mengapa, pair ini tidak direkomendasikan untuk trader pemula. Tapi bagi anda yang ingin tantangan yang lebih seru, pair ini bisa jadi alternatif untuk dikenali dan dijinakkan. Anda perlu juga mengenali pairs yang lain satu persatu, siapa tau ada yang jodoh.

Mumpung market sedang libur, anda bisa mengamati satu persatu pair-pair yang ada. Cobalah amati pergerakannya dengan time frame yang berbeda-beda, scroll chart ke kiri untuk melihat history pergerakannya dan coba amati kapan saat pair tersebut mengalami pergerakan yang aktif. Coba pula lihat range pergerakan hariannya.

Dari situ anda akan tahu sifat, watak dan kebiasaan suatu pair. Dari pengamatan kapan waktu pergerakan aktif dari sebuah pair, anda juga bisa mengira-ira kapan sebaiknya waktu yang tepat untuk melakukan open position di pair tersebut. Biasanya sih ini erat hubungannya dengan jam kerja di negara dari mata uang yang ada di pair tersebut. Ok deh. Selamat mengamati, memahami dan menemukan (calon) pair andalan anda.

SUMBER : www.seputarforex.com
Reply With Quote
  #433  
Old 24th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Target Trader Pemula Yang Realistis

Trader pemula seharusnya fokus pada target jangka pendek yang lebih realistis terlebih dahulu sebelum melihat sasaran dalam jangka panjang.
Target adalah bagian terpenting untuk mencapai sukses dalam bidang pekerjaan apapun termasuk trading forex. Namun demikian sering kali target sulit tercapai karena melebihi apa yang seharusnya bisa dicapai. Sebagai contoh seorang trader pemula mentargetkan untuk bisa selalu profit jika ia bisa trading dengan full time, tetapi ternyata tidak demikian karena trader tersebut belum tahu bagaimana seharusnya trading dengan benar.

Membuat target jangka panjang memang perlu, tetapi akan sulit dicapai tanpa terlebih dahulu mengejar target dalam waktu dekat yang lebih realistis. Trader seharusnya fokus pada target jangka pendek yang lebih realistis terlebih dahulu sebelum melihat sasaran dalam jangka panjang. Berikut ini target jangka pendek yang realistis dan bisa membuat trader termotivasi untuk mengejar target jangka panjang:
Target Trader Pemula Yang

Bisa trading dengan benar
Terutama bagi trader pemula yang merasa baru atau sedang belajar, target jangka pendek adalah bisa trading dengan benar dengan tidak terlalu fokus pada profit yang dihasilkan. Buatlah target untuk setiap sekian kali trade Anda tidak mengalami kerugian, atau bisa breakeven (balik modal). Jika target ini bisa dicapai, coba Anda membuat target berikutnya untuk bisa profit setiap sekian kali trade.

Untuk bisa mencapai target jangka pendek tersebut Anda harus mempunyai strategi dan metode trading yang efektif serta money management yang memadai. Buatlah rencana trading sesuai dengan strategi tersebut dan jalankan dengan disiplin. Anda harus menerapkan langkah-langkah sesuai urutan dalam rencana trading, dan hendaknya selalu konsisten dalam menjalankan proses tersebut. Proses trading yang konsisten berakibat pada hasil trading yang konsisten pula, oleh karena itu Anda harus fokus pada proses dalam trading, bukan pada hasil akhir yang Anda harapkan.

Tidak terburu-buru membuat target ‘trading for a living’
Trader sering membuat target setelah sekian lama trading di account riil ia akan menjadikan trading sebagai sumber penghasilan utamanya atau ‘trading for a living’, tanpa mempertimbangkan konsistensi hasil trading dan pengalaman yang memadai. Dengan menjadikan trading sebagai sumber penghasilan artinya Anda dituntut untuk lebih sering menghasilkan profit sehingga bisa menyebabkan tekanan mental yang membuat Anda sulit mengendalikan emosi. Hal ini bisa membuat Anda over trading, atau mengambil resiko yang tinggi guna mencapainya yang pada akhirnya bisa menghancurkan account Anda.

Dari hasil survey, kebanyakan trader pemula memulai trading di account riil dengan dana dibawah USD 5,000. Untuk trading for a living tentunya belum cukup jika hanya bisa profit 50% atau 100% setahun, mungkin 500% per tahun atau lebih baru bisa mencukupi. Target profit sebesar itu tentunya tidak realistis bagi trader yang belum lama bermain di account riil. Trading for a living memerlukan profit yang konsisten sehingga account Anda bisa berkembang dengan wajar. Dengan demikian target Anda setelah trading di account riil seharusnya menghasilkan profit yang konsisten selama periode waktu tertentu, bukan trading for a living.

Benar-benar mencintai pekerjaan trading
Biasanya para trader yang telah sukses mencintai pekerjaan trading, selalu ingin tahu perkembangan pasar dan ingin menjadi trader yang terbaik. Target Anda seharusnya tidak hanya sekedar menjadi trader tetapi benar-benar mencintai pekerjaan trading sehingga bisa memotivasi Anda untuk bisa trading dengan lebih baik.

SUMBER :www.seputarforex.com
Reply With Quote
  #434  
Old 24th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Cara Sederhana Untuk Meningkatkan Kinerja Trading

Apakah Anda mempunyai rencana trading yang di-update secara rutin setiap kali akan masuk pasar, atau hanya membuka chart trading secara acak?
Apakah Anda mempunyai rencana trading yang di-update secara rutin setiap kali akan masuk pasar, atau hanya membuka chart trading secara acak dan mencoba menemukan peluang untuk entry tanpa alasan yang logis? Rencana yang jelas akan membantu Anda menemukan ’’peta jalan’’ untuk mencapai tujuan. Tanpa sebuah rencana Anda akan kesulitan dalam melakukan pekerjaan apapun, apalagi dalam trading forex. Dengan tidak adanya petunjuk yang jelas mengenai apa yang ingin Anda lakukan untuk sebuah pekerjaan sederhana, biasanya akan menimbulkan kebingungan dan cenderung menyebabkan kegagalan. Sebaliknya sebuah rencana sederhana sering kali bisa mengatasi pekerjaan yang terkesan kompleks.
Sebuah rencana trading yang sederhana bisa diterapkan dalam pasar forex yang terkesan kompleks dan sulit diprediksi. Nial Fuller, seorang mentor dan trader forex memaparkan cara sederhana yang bisa meningkatkan kinerja trading, terutama bagi trader pemula atau yang masih kebingungan membuat rencana trading. Yang diperlukan hanya disiplin untuk selalu mengikuti rencana trading ini.
Langkah pertama: trading hanya pada pasangan mata uang utama dan emas
Usahakan untuk trading pada pasangan mata uang utama yang populer termasuk cross-rate, serta komoditi emas, antara lain: EUR/USD, GBP/USD, AUD/USD, NZD/USD, USD/CAD, USD/JPY, EUR/JPY, GBP/JPY, AUD/JPY dan XAU/USD. Anda tidak harus menganalisa 20 pasangan mata uang atau lebih. Jika terjadi pergerakan yang signifikan di pasar biasanya akan tampak pada price action kesepuluh pasangan tersebut. Kesembilan pasangan mata uang dan emas tersebut juga termasuk yang populer dikalangan para trader.
Langkah kedua: trading hanya pada time frame daily
Time frame daily adalah salah satu yang populer. Banyak analis dan pengamat menggunakan chart daily dalam memberikan analisa dan prediksi. Time frame daily memberikan gambaran pasar yang lebih jelas, tidak seperti time frame rendah yang cenderung banyak noise dan kesalahan sinyal. Selain itu time frame daily lebih jelas dalam menggambarkan pergerakan harga pasar sehingga meningkatkan kemampuan analisa dalam jangka panjang maupun jangka pendek. Price action pada daily chart lebih mencerminkan sentimen pasar secara umum.
Langkah ketiga: tentukan sinyal trading yang jelas dengan kriteria yang sederhana
Sinyal ditentukan berdasarkan strategi trading. Usahakan untuk membuat strategi yang sederhana dan jelas, hindari menggunakan banyak indikator teknikal sehingga tampak kompleks dan sulit dianalisa. Utamakan indikator yang penting, terutama indikator trend dan momentum.
Langkah keempat: terapkan money management
Rencanakan dan terapkan money management dengan menentukan resiko per trade, ukuran lot dan risk/reward ratio. Besar resiko per trade diukur dengan nilai uang, bukan dengan pip, dan biasanya ditentukan dalam persentasi dari modal atau balance dalam account trading kita setiap akan membuka posisi. Yang populer diterapkan adalah 2% dari balance. Kemudian tentukan besarnya ukuran lot per trade atau position sizing. Dengan position sizing, besar resiko dalam nilai uang akan selalu sama berapapun besar stop loss (dalam pip) yang Anda tentukan.
Agar diperoleh hasil yang maksimal dalam jangka panjang, risk/reward ratio sebaiknya ditentukan lebih besar dari 1:1. Biasanya antara 1:1 hingga 1:2, namun Anda harus obyektif dan realistis sesuai dengan kondisi pasar saat itu. Strategi trading dan money management adalah komponen utama dalam rencana trading yang harus dijalankan secara bersamaan. Money management akan berjalan baik hanya jika kita menguasai dan yakin pada strategi trading yang kita gunakan sehingga menghasilkan profit yang konsisten dalam jangka panjang.
Langkah kelima: membuat jurnal trading untuk evaluasi
Pastikan Anda telah bekerja sesuai rencana trading dengan membuat jurnal trading sebagai alat evaluasi. Tanpa evaluasi yang terus menerus dan rutin Anda tidak akan tahu kinerja Anda dalam trading. Evaluasi diperlukan guna memperbaiki atau bahkan meningkatkan kinerja trading Anda.
Ikuti langkah-langkah diatas tersebut dengan disiplin dan cobalah selama beberapa bulan. Jika hasilnya kurang sesuai dengan harapan, atau perkembangan account trading Anda lambat, cobalah untuk memperbaiki strategi trading dengan kriteria sinyal trading yang berbeda.
SUMBER :www.seputarforex.com
Reply With Quote
  #435  
Old 25th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Siap Modal Trading Di Atas USD 1,000?

Trader umumnya akan menanam modal trading dibawah USD 1,000. Tahukah Anda, trader profesional malah menyarankan untuk menggunakan modal lebih dari itu?

Banyak trader pemula mencoba membuka akun live dengan modal trading di bawah USD 1,000. Hal lumrah karena jumlah dana sebesar itu mungkin masih di luar jangkauan atau dialokasikan untuk keperluan lebih mendesak. Tapi tahukah Anda, trader profesional dengan managemen resiko baik akan merekomendasikan menanamkan modal trading lebih dari angka tersebut?

Prinsipnya sederhana, semakin besar modal maka semakin besar juga sistem trading Anda bertahan dari kemungkinan kerugian beruntun.

Sesempurna apapun sistem trading, pasti akan mengalami loss (kerugian), nah, dari sinilah jumlah modal trading akan menentukan seberapa kuat ketahanan managemen resiko tetap terus berjalan selama menanggung kerugian, break even (impas) lalu profit.

Emangnya Salah Kalau Trading Forex Pakai Modal Trading Kecil?

Akun bermodal kecil (di bawah USD 1,000) sangat populer, ya, karena memang jelas lebih terjangkau. Selama trader bermodal kecil tadi memahami mekanisme leverage dan mampu menghasilkan profit awal lebih besar dari kerugian berikutnya, alias mahir berkelit dari MC, sah-sah saja.

Masalahnya dengan modal trading kecil, bahkan jika Anda menggunakan Micro-Account (lot 0.1) dengan leverage di atas 1:1000 dan spread 0, sekali saja lengah meletakkan Stop Loss, bukan tidak mungkin margin (deposit akun) seketika amblas saat Anda salah menentukan posisi entry dan exit.

Quote:
Contohnya, trader A membuka micro-account, leverage 1:1000, spread 0 dengan modal awal sebesar USD 10. Jika dalam 0.1 lot di mana satu pips bernilai USD 1, hanya dibutuhkan pergerakan harga sebesar 10 pip melawan satu posisi Anda untuk menggerus habis margin.

Lain halnya pada trader B, dia membuka akun dengan deposit sebesar USD 1,000 di Micro-Account, leverage 1:10, spread 0. Jika kondisinya sama seperti contoh sebelumnya, dibutuhkan pergerakan harga sebesar 1,000 pip melawan satu posisi untuk menyentuh batas MC.

Nah, perlu diingat, untuk mempercepat atau memperbanyak profit. Biasanya trader akan membuka lebih dari satu posisi sekaligus (pyramiding). Bisa terbayang seberapa cepatnya pergerakan harga akan berdampak pada margin.

Misalnya trader A dan B membuka 5 posisi buy pada pair EUR/USD pada waktu sama, dan semua posisi positif bergerak 10 pips sesuai prediksi. Trader A dan B sama-sama mengambil profit sebesar USD 50, bedanya trader A mendapat 500% profit sedangkan trader B hanya mendapat 5% profit dari modal awal masing-masing.

Manis sekali untungnya trader A, iya kalau semuanya profit, jika sebaliknya? Jika harga berbalik melawan prediksi alias pip merah merona, hanya butuh pergerakan sebesar 2 pip melawan 5 posisi tadi untuk meluluhlantakkan seluruh deposit trader A (berapa detik tuh?).
Contoh di atas semuanya menggunakan spread 0 dan non-hedging, dengan asumsi bahwa broker sama sekali tidak memberlakukan spread atas bid dan ask. Di dalam kegiatan trading real, spread bisa menjadi fixed atau floating bergantung masing-masing kebijakan broker.

Harus Siap Modal Trading Berapa Buat Trading?

Sebelum terjun ke pasar Forex, sebaiknya Anda merefleksikan pertanyaan-pertanyaan berikut:
a) Apakah Anda akan bertrading full time atau part time?
b) Apakah Anda akan menjadikan trading sebagai sumber pendapatan utama?
c) Apakah Anda akan menghidupi keluarga Anda atau diri sendiri?
d) Seberapa jauh Anda akan mendalami pendidikan mengenai Forex?
e) Seberapa besar Anda mampu menanggung kerugian?
f) Seberapa besar kesuksesan sistem trading Anda?
Setelah menjawab pertanyaan di atas, setidaknya Anda akan mendapat gambaran mengenai estimasi seberapa besar modal trading awal. Setelah mengambil keputusan dan memulai kegiatan trading, Anda bisa mengambil langkah selanjutnya untuk mengembangkan modal.

Patut dicatat juga, ambil langkah untuk menambah modal apabila sistem trading Anda telah terbukti berjalan sesuai rencana, jika tidak, ambil waktu istirahat dari kegiatan trading dan evaluasi kembali pertanyaan di atas.

Semoga sukses ber-trading!

SUMBER : www.seputarforex.com
Reply With Quote
  #436  
Old 25th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Cara Mengatasi Deflasi

Keadaan deflasi tidak bisa berhenti dengan sendirinya, malah akan menimbulkan efek spiral bila tidak segera diatasi.

Keadaan deflasi tidak bisa berhenti dengan sendirinya, malah akan menimbulkan efek spiral bila tidak segera diatasi. Oleh karenanya pemerintah dan otoritas keuangan harus berusaha secepat mungkin untuk menghentikan begitu data-data ekonomi menunjukkan gejala timbulnya keadaan deflasi. Efek spiral deflasi bisa terjadi karena merosotnya harga-harga akan menyebabkan turunnya produksi yang mengakibatkan turunnya tingkat upah dan pada akhirnya mengakibatkan merosotnya tingkat permintaan. Hal ini akan semakin menurunkan tingkat harga, berkurangnya produksi dan efek berantai ini akan semakin memperburuk keadaan.

Setiap negara mempunyai cara yang berbeda dalam mengatasi deflasi. Depresi besar di AS (great depression) pada tahun 1930-an adalah contoh klasik dari efek spiral yang disebabkan oleh keadaan deflasi. Karena belum ada contoh dalam mengatasi keadaan seperti itu, pemerintah AS mengambil tindakan yang ternyata tidak efektif. Pada waktu itu presiden AS Franklin D. Roosevelt yakin bahwa deflasi yang terjadi disebabkan oleh kelebihan penawaran (supply) barang dan jasa di pasar, sehingga ia berusaha untuk menguranginya dengan cara membeli ladang-ladang pertanian dan perkebunan sehingga produk-produknya tidak membanjiri pasar. Tetapi ternyata solusi ini malah membuat perekonomian bertambah buruk dan efek spiral deflasi tetap berlangsung.

Untuk memutus rantai efek spiral deflasi diperlukan tindakan yang disiplin dan tidak terburu-buru. Dalam perkembangan selanjutnya negara-negara yang pernah mengalami keadaan deflasi belajar bahwa bank sentral mempunyai peran yang sangat penting dalam mengatasi keadaan deflasi, yaitu membanjiri pasar dengan uang, atau meningkatkan jumlah uang beredar. Sebagai contoh The Fed, Bank of Japan (BoJ) dan Bank of England (BoE) yang melakukan quantitative easing (QE) dengan membeli surat-surat berharga (bond, obligasi dan lainnya) begitu tampak gejala deflasi.

Agar lebih efektif tindakan QE juga dibarengi dengan penurunan suku bunga hingga tingkat yang paling rendah seperti The Fed yang suku bunganya saat ini 0.25%, BoE 0.5%, BoJ 0.1%, SNB (Swiss) 0.125% dan terakhir ECB (kawasan Euro) yang memangkas suku bunganya hingga 0.15% menyusul deflasi yang mulai menghantam kawasan 18 negara pengguna mata uang Euro itu. Dengan tingkat suku bunga pinjaman yang sangat rendah diharapkan bisa merangsang aktivitas perekonomian sehingga angka pertumbuhan bisa meningkat.

Meskipun cara meningkatkan jumlah uang beredar tersebut bisa berdampak pada bahaya lainnya yaitu tingkat inflasi yang berlebihan, tetapi penerapan QE yang cermat dan terukur bisa menghindari hal tersebut, seperti The Fed yang telah melakukan tapering. Sejauh ini cara penerapan kebijakan QE yang moderat dan terukur masih dianggap efektif dalam mengatasi deflasi.

SUMBER : www.seputarforex.com
Reply With Quote
  #437  
Old 25th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Tiga Kesalahan Order Yang Bisa Mengikis Keyakinan

Ada beragam kesalahan yang mungkin dilakukan oleh seorang trader. Kesalahan-kesalahan tersebut sebetulnya dapat dihindari dengan memiliki rencana trading.

Kebanyakan kesalahan dapat dihindari dengan terlebih dahulu memiliki rencana trading.
Sebuah rencana trading meliputi sistem yang berisi kriteria yang digunakan untuk masuk dan keluar pasar, rencana money management seperti berapa banyak risiko pada setiap trade tertentu, dan banyak hal lain. Namun yang paling penting, Anda perlu memiliki disiplin untuk patuh mengikuti rencana. Berikut akan dibahas mengenai tiga kesalahan order yang bisa mengikis keyakinan trader.

Tiga Kesalahan Order Yang Bisa Mengikis

1. Tidak ada order yang diambil. Biasanya pengalaman trader akan netral.
Hasil trading: disiplin yang baik. Anda hanya perlu trading ketika nasib berpihak pada Anda. Hanya ketika sistem sinyal sesuai dengan sistem. Keyakinan diperoleh baik dalam diri trader dan sistem.
Kesalahan yang dibuat: tidak ada.

2. Order diambil, ternyata trading mendapatkan profit.
Hasil trading: point positif dan dapat untung.
Pengalaman yang diperoleh: kesalahan ini memiliki efek yang paling berbahaya bagi trader, sistem, dan yang paling penting bagi karir trading trader. Anda akan mulai berpikir tidak perlu sistem trading. Dari titik ini, Anda akan memulai trading berdasarkan apa yang dipikirkan. Keyakinan dalam sistem trading ini benar-benar hilang. Keyakinan dalam diri trader berubah menjadi terlalu percaya diri. Kesalahan yang dibuat: melakukan trading ketika tidak ada sinyal dari sistem.

3. Order diambil, ternyata trading mengalami loss.
Hasil trading: point negatif dan uang menghilang.
Pengalaman yang diperoleh: trader akan memikirkan kembali strateginya. Lain kali, trader akan berpikir dua kali sebelum masuk trade ketika sistem tidak menunjukkan sinyal. Trader akan berkata, "Oke, lebih baik untuk masuk pasar ketika sistem saya sesuai sinyal, hanya ketika itu trade akan memiliki probabilitas keberhasilan yang lebih tinggi". Keyakinan yang diperoleh dalam sistem meningkat.
Kesalahan yang dibuat: melakukan trading ketika tidak ada sinyal dari sistem.

Seperti yang Anda lihat, sama sekali tidak ada korelasi antara hasil trade dan kesalahan. Tak ada yang kelihatan mengganggu dari tak mengikuti sistem pada awalnya. Bahkan Anda bisa saja mendapatkan hasil trading yang positif, membuat uang, dan ini bisa menjadi awal dari karir trader. Seperti yang telah Anda nyatakan, kesalahan hanya berhubungan dengan pelanggaran aturan trader dalam ber-trading.

Semua kesalahan-kesalahan ini secara langsung berkaitan dengan sinyal yang diberikan oleh sistem. Ada juga kesalahan yang berkaitan dengan mengikuti rencana trading. Misalnya, mempertaruhkan lebih banyak uang pada trade tertentu dari jumlah trader yang mempertaruhkan uangnya.

Quote:
Kesimpulan
Anda dapat membuat rencana ketika analisis dimulai, sehingga tidak ada hambatan psikologi trading yang mengganggu Anda di awal trading. Jadi, satu-satunya hal yang bisa Anda yakini tentang pasar adalah jika Anda mengikuti rencana, keputusan yang diambil tergantung pada kepentingan terbaik, dan dalam jangka panjang.
Keputusan ini akan membantu Anda untuk mendapatkan hasil yang lebih baik. Anda tidak perlu khawatir tentang kejadian yang terisolasi, atau trade yang bisa memberi Anda hasil lebih baik pada awalnya, tapi kemudian bisa berubah menjadi bencana bagi karir trading Anda.

SUMBER : www.seputarforex.com
Reply With Quote
  #438  
Old 26th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Istilah Forex


Mau tidak mau, Anda harus mengerti istilah-istilah umum dalam dunia trading forex dengan baik. Hal ini tentunya akan membuat proses belajar forex lebih cepat, serta mampu mengerti dengan benar. Beberapa istilah mungkin telah Anda lihat pada artikel-artikel di situs ini. Namun tidak ada salahnya untuk mengulas lagi secara lebih menyeluruh.


Major and Minor Currencies
Delapan jenis mata uang yang paling sering diperdagangkan yaitu : USD, EUR, JPY, GBP, CHF, CAD, NZD dan AUD sering dikenal sebagai mata uang utama(Major). Sedangkan mata uang lain diluar itu, disebut sebagai mata uang kecil(Minor). Anda bisa mengabaikan mata uang kecil. Kebanyakan pada segala macam tulisan(artikel, analisa, prediksi, dsb) tentang forex akan hanya mengulas di mata uang favorit(USD, EUR, JPY, GBP, dan CHF), mengapa karena mata uang tersebut paling likuid, seksi, serta ramai di pasaran perdagangan forex.

Base Currency
Base currency = Mata uang dasar, adalah mata uang pertama dalam pasangan mata uang. Dalam penulisan mata uang dasar selalu ditulis di sebelah kiri tanda '/'. Sebagai contoh: USD/CHF, USD = mata uang dasar.
Sebagai contoh, jika harga USD/CHF saat ini adalah 1,6300, maka ini berarti satu CHF bernilai sebesar 1.6300 USD. Hal ini menunjukkan berapa banyak mata uang dasar yang diukur terhadap nilai mata uang kedua.

Quote Currency
Quote Currency = Mata uang kedua(Counter/Quote), merupakan mata uang kedua dalam pasangan mata uang. Sebagai contoh, USD/CHF, USD = Base Currency, CHF = Quote Currency.

Pip
Pip adalah harga satuan unit terkecil dari mata uang apapun. Hampir semua pasangan mata uang memiliki lima digit angka. Dengan 1 digit pertama adalah angka pokok diikuti 4 digit angka pecahan(dibelakang koma). Sebagai contoh EUR / USD sama dengan 1.2420 dalam hal ini, satu pip sama dengan perubahan terkecil pada desimal keempat yaitu 0.0001, jadi jika pada pair dimana terdapat USD, maka satu pip selalu sama dengan 1/100 sen. Namun ada satu pengecualian saja yaitu pada USD/JPY, disini 1 pip bernilai 0.01$

Bid Price
Bid price = harga penawaran, adalah harga di mana pasar siap untuk membeli pasangan mata uang tertentu. Atau dengan kata lain bagi kita/trader adalah harga dimana kita dapat menjual.
Misalnya, saat ini tertampil harga GBP/USD 1.8800 / 1.8803, maka 1.8800 = bid price dan 1.8803 = ask price. Jika saat ini anda berniat menjual GBP maka nilainya adalah 1.8800

Ask Price
Ask price = harga penawaran, kebalikan dari bid price, maka ini berarti adalah harga dimana pasar siap untuk menjual mata uang tertentu, Atau bagi kita(trader) adalah harga dimana kita dapat membeli.
Seperti contoh diatas GBP/USD 1.8800 / 1.8803, maka 1.8803 = ask price, jika Anda berniat membeli GBP maka harganya adalah 1.8803


Spread
Spread adalah selisih antara bid dan ask price. Harga bid selalu dan umumnya lebih kecil dari ask price. Mengikut contoh diatas GBP/USD 1.8800 / 1.8803, ini berarti spread adalah 3 pip.

Quote
Quote bisa dikatakan sebagai format penulisan yang umum di forex(baku) untuk menginformasikan pergerakan harga suatu pair tertentu. Formatnya adalah sebagi berikut
Base currency / Second currency Bid price / Ask price
sebagai contoh : GBP/USD 1.7750/1.7753, USD/JPY 84.90/84.94

Cross Currency
Mata uang cross adalah pair/pasangan mata uang di mana mata uang US tidak ada didalamnya. Sebagai contoh EUR/GBP, GBP/JPY. Semisal Anda membeli EUR/GBP = buy EUR/USD dan sell GBP/USD. Pada umumnya pair Cross sering membawa biaya transaksi yang lebih tinggi.

Margin
Margin adalah dana/saldo yg wajib tersedia, yg nantinya akan disisihkan oleh broker setiap kali Anda membuka/melakukan order baru. Berapakah besarnya margin? ini akan bergantung dari besarnya kontrak, leverage, lot.
Sebagai contoh, katakanlah Anda membuka rekening mini dengan leverage 200:1 atau 0,5%. Dimana satu mini lot sama dengan $10.000. Jika Anda membuka transaksi sebesar satu lot, maka margin adalah $50 ($ 10.000 x 0,5% = $50).


Leverage
Leverage adalah kemampuan untuk mengendalikan/bertransaksi dengan jumlah dollar yang besar dengan menggunakan jumlah modal yg relatif kecil. Dengan ratio yang biasa broker berikan adalah bervariasi dari 100:1 s/d 400:1

Ilustrasi tentang leverage adalah: Semisal Anda memiliki uang tunai $ 5.000 dalam rekening marjin dengan leverage 100:1, Anda bisa membeli sampai dengan $ 500.000 senilai mata uang. Boleh dikata sekarang ini Anda memiliki $500.000 daya beli.
Dengan daya beli lebih, Anda dapat meningkatkan potensi keuntungan. Tapi sebaliknya ini juga sebanding dengan potensi kerusakan/kerugian yg akan Anda alami.

Margin + Leverage = Kemungkinan Kombinasi Dari Potensi Yang Mematikan
Jadi berhati-hatilah dalam memilih leverage !!

Margin Call
Umumnya trader akan mulai merasa was-was dan takut ketika broker memberitahu bahwa sisa saldo/balance Anda telah mengecil jatuh dibawah tingkat minimum persyaratan, sebagai akibat posisi terbuka telah bergerak melawan Anda.
Apabila posisi yg melawan(kerugian) ini sampai pada ambang batas yg ditentukan, maka broker akan menutup order(bisa sebagian/seluruhnya).
Margin call ini dapat dihindari dengan memantau secara intensif saldo akun Anda. Atau dengan menggunakan perintah/fasilitas stop-loss pada setiap order untuk membatasi resiko kerugian.


SUMBER : www.seputarforex.com
Reply With Quote
  #439  
Old 26th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Istilah Forex


Mau tidak mau, Anda harus mengerti istilah-istilah umum dalam dunia trading forex dengan baik. Hal ini tentunya akan membuat proses belajar forex lebih cepat, serta mampu mengerti dengan benar. Beberapa istilah mungkin telah Anda lihat pada artikel-artikel di situs ini. Namun tidak ada salahnya untuk mengulas lagi secara lebih menyeluruh.


Major and Minor Currencies
Delapan jenis mata uang yang paling sering diperdagangkan yaitu : USD, EUR, JPY, GBP, CHF, CAD, NZD dan AUD sering dikenal sebagai mata uang utama(Major). Sedangkan mata uang lain diluar itu, disebut sebagai mata uang kecil(Minor). Anda bisa mengabaikan mata uang kecil. Kebanyakan pada segala macam tulisan(artikel, analisa, prediksi, dsb) tentang forex akan hanya mengulas di mata uang favorit(USD, EUR, JPY, GBP, dan CHF), mengapa karena mata uang tersebut paling likuid, seksi, serta ramai di pasaran perdagangan forex.

Base Currency
Base currency = Mata uang dasar, adalah mata uang pertama dalam pasangan mata uang. Dalam penulisan mata uang dasar selalu ditulis di sebelah kiri tanda '/'. Sebagai contoh: USD/CHF, USD = mata uang dasar.
Sebagai contoh, jika harga USD/CHF saat ini adalah 1,6300, maka ini berarti satu CHF bernilai sebesar 1.6300 USD. Hal ini menunjukkan berapa banyak mata uang dasar yang diukur terhadap nilai mata uang kedua.

Quote Currency
Quote Currency = Mata uang kedua(Counter/Quote), merupakan mata uang kedua dalam pasangan mata uang. Sebagai contoh, USD/CHF, USD = Base Currency, CHF = Quote Currency.

Pip
Pip adalah harga satuan unit terkecil dari mata uang apapun. Hampir semua pasangan mata uang memiliki lima digit angka. Dengan 1 digit pertama adalah angka pokok diikuti 4 digit angka pecahan(dibelakang koma). Sebagai contoh EUR / USD sama dengan 1.2420 dalam hal ini, satu pip sama dengan perubahan terkecil pada desimal keempat yaitu 0.0001, jadi jika pada pair dimana terdapat USD, maka satu pip selalu sama dengan 1/100 sen. Namun ada satu pengecualian saja yaitu pada USD/JPY, disini 1 pip bernilai 0.01$

Bid Price
Bid price = harga penawaran, adalah harga di mana pasar siap untuk membeli pasangan mata uang tertentu. Atau dengan kata lain bagi kita/trader adalah harga dimana kita dapat menjual.
Misalnya, saat ini tertampil harga GBP/USD 1.8800 / 1.8803, maka 1.8800 = bid price dan 1.8803 = ask price. Jika saat ini anda berniat menjual GBP maka nilainya adalah 1.8800

Ask Price
Ask price = harga penawaran, kebalikan dari bid price, maka ini berarti adalah harga dimana pasar siap untuk menjual mata uang tertentu, Atau bagi kita(trader) adalah harga dimana kita dapat membeli.
Seperti contoh diatas GBP/USD 1.8800 / 1.8803, maka 1.8803 = ask price, jika Anda berniat membeli GBP maka harganya adalah 1.8803


Spread
Spread adalah selisih antara bid dan ask price. Harga bid selalu dan umumnya lebih kecil dari ask price. Mengikut contoh diatas GBP/USD 1.8800 / 1.8803, ini berarti spread adalah 3 pip.

Quote
Quote bisa dikatakan sebagai format penulisan yang umum di forex(baku) untuk menginformasikan pergerakan harga suatu pair tertentu. Formatnya adalah sebagi berikut
Base currency / Second currency Bid price / Ask price
sebagai contoh : GBP/USD 1.7750/1.7753, USD/JPY 84.90/84.94

Cross Currency
Mata uang cross adalah pair/pasangan mata uang di mana mata uang US tidak ada didalamnya. Sebagai contoh EUR/GBP, GBP/JPY. Semisal Anda membeli EUR/GBP = buy EUR/USD dan sell GBP/USD. Pada umumnya pair Cross sering membawa biaya transaksi yang lebih tinggi.

Margin
Margin adalah dana/saldo yg wajib tersedia, yg nantinya akan disisihkan oleh broker setiap kali Anda membuka/melakukan order baru. Berapakah besarnya margin? ini akan bergantung dari besarnya kontrak, leverage, lot.
Sebagai contoh, katakanlah Anda membuka rekening mini dengan leverage 200:1 atau 0,5%. Dimana satu mini lot sama dengan $10.000. Jika Anda membuka transaksi sebesar satu lot, maka margin adalah $50 ($ 10.000 x 0,5% = $50).


Leverage
Leverage adalah kemampuan untuk mengendalikan/bertransaksi dengan jumlah dollar yang besar dengan menggunakan jumlah modal yg relatif kecil. Dengan ratio yang biasa broker berikan adalah bervariasi dari 100:1 s/d 400:1

Ilustrasi tentang leverage adalah: Semisal Anda memiliki uang tunai $ 5.000 dalam rekening marjin dengan leverage 100:1, Anda bisa membeli sampai dengan $ 500.000 senilai mata uang. Boleh dikata sekarang ini Anda memiliki $500.000 daya beli.
Dengan daya beli lebih, Anda dapat meningkatkan potensi keuntungan. Tapi sebaliknya ini juga sebanding dengan potensi kerusakan/kerugian yg akan Anda alami.

Margin + Leverage = Kemungkinan Kombinasi Dari Potensi Yang Mematikan
Jadi berhati-hatilah dalam memilih leverage !!

Margin Call
Umumnya trader akan mulai merasa was-was dan takut ketika broker memberitahu bahwa sisa saldo/balance Anda telah mengecil jatuh dibawah tingkat minimum persyaratan, sebagai akibat posisi terbuka telah bergerak melawan Anda.
Apabila posisi yg melawan(kerugian) ini sampai pada ambang batas yg ditentukan, maka broker akan menutup order(bisa sebagian/seluruhnya).
Margin call ini dapat dihindari dengan memantau secara intensif saldo akun Anda. Atau dengan menggunakan perintah/fasilitas stop-loss pada setiap order untuk membatasi resiko kerugian.
Reply With Quote
  #440  
Old 26th December 2018
jakaduriat's Avatar
jakaduriat jakaduriat is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jun 2018
Posts: 1,670
Rep Power: 8
jakaduriat mempunyai hidup yang Normal
Default

Berita (News) Forex Yang Sering Ditunggu



Berikut ini adalah sebagian daftar news atau berita forex paling ditunggu oleh trader forex serta prakiraan pergerakan pip yang ditimbulkannya olehnya.

Menantikan rilis berita atau news ekonomi yang berpengaruh pada forex memang mendebarkan. Lantas, news yang bagaimanakah yang sering ditunggu-tunggu oleh trader? Jawaban singkatnya, berita forex paling ditunggu adalah berita yang memberikan pengaruh besar pada pergerakan harga.

news

Lalu, bagaimana caranya bisa tahu kalau berita forex paling ditunggu itu berpengaruh besar? Untuk mengetahui data-data paling penting dan paling ditunggu, seorang trader forex harus rajin mengamati kalender forex.

Trading forex dengan gaya fundamental yang mengandalkan berita sebagai indikator utama, sering dibuat salah kaprah oleh banyak orang. Mayoritas trader pemula berpendapat bahwa trading forex berarti harus standby di depan chart 10 menit jelang rilis berita dan mengambil posisi saat berita dirilis.

Padahal tidak sesederhana itu. Fundamental trading lebih dari sekedar menanti. Teknik trading fundamental secara garis besar memang mengambil news sebagai indikator utama, tapi bukan hanya satu news saja. News yang dijadikan analisis adalah news yang terpercaya dan memiliki news lain sebagai pendukungnya. Berita-berita semacam itulah yang layak dijadikan berita forex paling ditunggu.



Rilis Berita Forex Paling Ditunggu Dan Pengaruhnya
Data US Non-Farm Payrolls (NFP AS) contohnya, merupakan data statistik yang menghitung penambahan jumlah pekerjaan dalam sebulan terakhir di Amerika Serikat (AS). Data ini dihimpun oleh Departemen Tenaga Kerja AS dan dirilis setiap Jumat pertama tiap bulannya. NFP AS termasuk berita forex paling ditunggu oleh para trader.

Data payroll AS sangat mempengaruhi pergerakan instrumen di pasar keuangan seperti pasar valuta asing, pasar saham, pasar obligasi dan juga pasar komoditi. Oleh karena itu para pelaku pasar di dunia sangat memperhatikan data ini.

Sebagai informasi, NFP dan Unemployment Rate merupakan dua hal yang berbeda dari cara pengukurannya. Jadi belum tentu NFP bagus, Unemployment Rate juga bagus atau sebaliknya. Tapi memang logisnya, jika NFP bagus (naik), tingkat pengangguran juga bagus (turun). NFP menghitung perubahan jumlah orang yang bekerja di luar sektor pertanian, sedangkan Unemployment Rate menghitung persentase jumlah penduduk yang tidak bekerja atau sedang mencari pekerjaan.

Apakah hanya NFP AS yang menjadi news paling ditunggu para trader? Tidak. Masih banyak lagi. Berikut ini adalah sebagian daftar berita forex paling ditunggu oleh trader forex serta prakiraan pergerakan pip yang terpengaruh olehnya.

1. Nonfarm Payroll (Setiap Hari Jumat Awal Bulan).

Efek Pips : 100 - 200 pips
Negara : USA
Mata uang : pair USD
2. Trade Balance (Paling baik jam 20.30 WIB).

Efek Pips : 70 - 120 pips
Negara : USA
Mata uang : pair USD
3. Interest Rate Statements (Kebijakan Moneter dan Suku Bunga).

Efek Pips : lebih dari 100 pips
Negara : Negara-negara asal mata uang mayor
Mata uang : pair Mayor, yaitu Dolar AS, Pounds, Yen, Dolar Australia, Dolar New Zealand, Swiss Franc, dan Dolar Kanada.
4. Durable Goods Orders (Pesanan Barang Tahan Lama).

Efek Pips : 50 - 100 pips
Negara : USA
Mata uang: pair Mayor
5. Producer Price Index (PPI) dan PPI Excluding Food and Energy (Core PPI).

Efek Pips : 50 - 60 pips
Negara : Negara-negara asal mata uang mayor
Mata uang: pair mayor
6. Consumer Price Index (CPI) dan CPI Excluding Food and Energy (Core CPI).

Efek Pips : 50 - 100 pips
Negara : Negara-negara asal mata uang Mayor
Mata uang : pair Mayor
7. Unemployment Rate (Tingkat Pengangguran)

Efek Pips : 30 - 50 pips
Negara : Negara-negara asal mata uang Mayor
Mata uang : pair Mayor
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 05:10 PM.