Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 2nd May 2010
Ankgha's Avatar
Ankgha Ankgha is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Jan 2010
Location: pinggiran jakarta
Posts: 1,278
Rep Power: 17
Ankgha memiliki reputasi yang sangat baikAnkgha memiliki reputasi yang sangat baikAnkgha memiliki reputasi yang sangat baikAnkgha memiliki reputasi yang sangat baikAnkgha memiliki reputasi yang sangat baikAnkgha memiliki reputasi yang sangat baik
Send a message via Yahoo to Ankgha
Default Selamat Hari Pendidikan Nasional

Jadilah orang yang pertama dalam segala hal, karena orang tidak akan mengingat yang kedua dan seterusnya. - Putarlah roda hidupmu dan jangan pernah berhenti, karena pada saat rodamu berputar belum tentu roda hidup orang lain ikut berputar, dan pada saat roda hidupmu berhenti belum tentu roda hidup orang lain pun ikut berhenti. - Pada saat hidupmu berjalan jangan terlalu sering menatap ke belakang, sebab saat kamu melihat ke belakang, kamu tidak akan tahu dan tidak akan siap pada apa yang akan menghadang kamu di depan nanti. (Edward Manopo)

Tanggal 2 Mei 2010 mempunyai arti penting dalam kancah pendidikan nasional Indonesia.Tanggal 2 Mei tepatnya adalah hari Pendidikan Nasional. Hari dimana lahirnya pendidikan di Indonensia. Tanggal 2 Mei dijadikan sebagai hari Pendidikan Nasonal bertepatan dengan hari lahirnya salah satu tokoh pendidkan kita yaitu Ki Hajar Dewantara dengan nama asli: Raden Mas Soewardi. Mengulas sedikit tentang perjuangan untuk memajukan pendidikan di bumi Indonesia, beliau sempat mendirikan salah satu taman siswa pada 3 Juli 1922 untuk sekolah kerakyatan di Yogyakarta. Kemudian beliau juga sempat menulis berbagai artikel yang intinya memprotes berbagai kebijakan para penjajah (Belanda) yang kadang membunuh serta menghambat tumbuh dan berkembangnya pendidikan di Indonesia.


Bertolak dari usaha, kerja keras serta pengorbanan dirinya melalui surat keputusan Presiden RI No. 305 Tahun 1959, tanggal 28 November 1959 dinobatkan sebagai salah satu Pahlawan Pergerakan Nasional. Bahkan yang lebih menggembirakan dirinya di anggap sebagai Bapak PendidikanHari Pendidikan Nasional. untuk seluruh orang Indonesia, penghormatan itu terbukti dengan ditetapkan 2 Mei sebagai
Untuk mewujudkan dan membangun dunia pendidikan di Indonesia yang sedang diusahaknnya dalam penjajahan para penjajah Belanda beliau memakai semoboyan “Tut Wuri Handayani” semboyan ini berasal dari ungkapan aslinya “Ing Ngarsa Sung Tulada, Ing Madya Mangun Karsa”. Semboyan ini masih dipakai dalam dunia pendidikan kita hingga era reformasi ini. Bahkan dengan semboyan itu telah sedikit mengubah warna pendidikan kita di Indonesia saat ini.
Hari Pendidikan Nasional Tanggal 2 Mei 2010 mempunyai arti penting dalam kancah pendidikan nasional Indonesia. Memasuki abad 21 ini, pendidikan mempunyai arah tujuan yang jelas, yaitu memartabatkan manusia Indonesia di kancah internasional. Begitu juga baru saja bagi siswa-siswa SMA / MA, SMK, SMP/MTs dan di susul siswa SD/MI melaksanakan ujian nasional serta UASBN. Namun begitu, pendidikan di negeri ini belum beranjak melaju pesat menuju mutu yang memuaskan.
Bila mau menengok ke belakang, ketika kemarin usai melaksanakan Ujian Nasional pada pelajaran matematika bagi siswa SMA/MA/SMK, raut wajah mereka banyak mengalami kekhawatiran akan hasil yang di capai dalam ujian tersebut. Harus seperti apakah yang bisa dilaksanakan oleh instuisi pendidikan kita? Apakah ini merupakan proses belajar yang salah ataukah kurang bergairahnya para siswa dalam mengikuti proses pendidikan setiap hari sehingga dikatakan gagal dalam pendidikan ?
Kembali lagi tentang hari Pendidikan Nasional, bahwa permasalahan lemahnya semangat para siswa harus disikapi secara serius oleh semua pihak baik para orang tua siswa, para teknisi pendidikan dan pemerintah. Ada baiknya duduk dalam satu meja untuk mencari solusi yang tepat dalam memajukan pendidikan nasional. Apabila di ajak secara langsung membahas tentang hal itu, lebih baik dan masingmasing mempunyai rasa tanggung jawab untuk menjawab tantangan bangsa ini ke depan dalam membangun pendidikan Indonesia yang lebih maju, bermartabat dan setara dengan bangsa lain dalam ilmu pengetahuan.
Memang benar bahwa kita masih meraih prestasi sampai ke tingkat Internasional, melalui lomba Fisika dan berbagai lomba lainnya. Tapi tahukah kita bahwa pemenang lomba tersebut telah digodok dan di gojlok jauh haripendidikan beberapa tingkat diatasnya ? Keberhasilan mereka bukanlah cerminan keberhasilan pendidikan pada tingkatan mereka, melainkan keberhasilan “pembinaan khusus” yang diberikan kepada mereka. sebelumnya dengan standar
Disisi lain, tertimbun dengan berbagai pemberitaan mengenai keberhasilan tersebut, masih banyak anak-anak tingkatan SLTA yang membaca saja masih amat sulit. Menghitung perkalian juga masih terbata-bata, bahkan untuk yang terakhir ini sempat saya alami sendiri sewaktu mengajar di STM. Disisi lain, pendidikan yang “katanya” berfungsi untuk mencerdaskan anak bangsa, juga dikotori dengan berbagai intrik-intrik politik dimana-mana, yang sayangnya, bagaikan kentut yang tak berbunyi dan tak berbentuk namun baunya menyengat kemana-mana.
Topeng-topeng amat tebal dipakai oleh oknum pejabat di senayan maupun di gedung wakil rakyat, dimana dibalik setiap topeng masih ada topeng lainnya yang sulit ditebak maksudnya.Kebijakan-kebijakan pendidikan yang diambil, yang “sepertinya” demi rakyat, masih memiliki “hidden” agenda berupa pelindungan terhadap kepentingan orang atau kelompok tertentu.Miris dan sakit rasanya hati ini setelah berada di senayan dan melihat langsung mereka manggung diatas panggung kepentingan pribadi dan kelompok, walaupun dihias dengan hiasan kepentingan rakyat dan “tupoksi”
Selamat ber-hari pendidikan nasional, semoga hikmahnya tidak menghilang secepat bubarnya peserta upacara dari lapangan upacara.

bangsa yang cerdas adalah bangsa yang berpendidikan.
Bangsa yang hebat terlihat dr dunia pendidikannya
.


Last edited by Ankgha; 2nd May 2010 at 11:06 AM.
Reply With Quote
  #2  
Old 2nd May 2010
copasbyte's Avatar
copasbyte copasbyte is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2010
Location: ★ ★ ★ ★ ★
Posts: 304
Rep Power: 15
copasbyte memiliki kawan yg banyakcopasbyte memiliki kawan yg banyakcopasbyte memiliki kawan yg banyak
Send a message via Yahoo to copasbyte
Default

selamat hari pendidikan tuk kita semua
Reply With Quote
  #3  
Old 2nd May 2010
Mr000's Avatar
Mr000 Mr000 is offline
Ceriwis Addicted
 
Join Date: Mar 2010
Location: mau tauk ajah!!
Posts: 3,727
Rep Power: 25
Mr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessedMr000 is blessed
Default

pendidikan kita masih harus dipratiin lagi
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 04:17 PM.