Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Android , iOS, Nokia, etc > Android

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 16th May 2017
mbahgaul mbahgaul is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Mar 2016
Posts: 636
Rep Power: 10
mbahgaul mempunyai hidup yang Normal
Default Vivo 5s, Ponsel Pintar yang Mulai Dilirik di Tanah Air

Vivo sebenarnya memang telah lama datang ke Indonesia. Pertama kali hadir di tahun 2014 yang lalu, ponsel pintar ini memang belum mampu mengambil perhatian para penggemar gadget di Indonesia. Terlebih lagi dominasi dari Samsung dan Apple kala itu memang masih sulit dikalahkan.






Namun sekarang nampaknya Vivo sudah semakin melesat. Meski belum sebesar dua raksasa gadget tadi, namun setidaknya Vivo sudah mulai dilirik oleh penggemar gadget di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan penjualan dari ponsel Vivo V5s yang lebih ramai jika dibandingkan dengan seri-seri sebelumnya yang kurang dilirik.

Hal ini diutarakan langsung oleh Product Manager PT Vivo Mobile Indonesia, Kenny Chandra. Penjualan Vivo V5s di hari pertama cukup memukau, sebab ponsel tersebut mampu terjual sebanyak 10.000 unit hanya dalam satu hari saja. Berbeda dengan Vivo V5 generasi pendahulunya yang hanya terjual 1.000 unit saja di penjualan hari pertama. Ini menjadi angka tertinggi untuk Vivo pada penjualannya di Indonesia sepanjang sejarah. Bahkan Vivo mengatakan ini adalah momen bahagia untuk Vivo.






Penjualan dari Vivo 5s ini terbilang ramai karena ada banyak sekali pilihan yang diberikan untuk orang Indonesia. Selain itu promosi dari ponsel pintar ini juga cukup besar. Hal ini dapat dilihat dari beberapa brand ambassadornya yang cukup membawa pengaruh besar bagi pengguna di Indonesia seperti; Agnes Mo dan Prilly Latuconsina.





Sumber

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 08:13 AM.


no new posts