
15th April 2011
|
 |
Ceriwiser
|
|
Join Date: Dec 2010
Location: Bandung
Posts: 541
Rep Power: 43
|
|
Motor Listrik Meredam Polusi
Quote:
Dunia otomotif dituntut untuk menciptakan kendaraan ramah lingkungan. Salah satunya adalah sepeda motor listrik. Dan di Jakarta, penggunanya sudah banyak. Bahkan, pemilik motor listrik membentuk komunitas yang bernama Molis alias Komunitas Motor Listrik.
Menurut pengaakuan anggota komunitas ini, memilih motor listrik sebagai upaya meredam polusi yang makin parah di Jakarta. Selain tak menyumbang polusi, motor listrik juga tak berisik. Dan yang lebih unggul, kendaraan ini tidak menggunakan bahan bakar, sehingga hemat.
Catur, salah seorang anggota Komunitas Molis mengaku menggunakan motor listrik sejak 2007. "Saya membeli motor listrik ini, awalnya bukan karena ramah lingkungannya, tapi karena desainnya," katanya pada Green Radio. Ia tidak kesulitan untuk mengisi ulang baterainya.
"Kita bisa mengisi ulang dimana saja yang ada listrik dengan meminta izin dengan baik-baik dan biasa kita diperbolehkan,� tambahnya. Komunitas Molis kata Catur, tengah menyusun Road Map pengguna sepeda motor listrik, guna memudahkan para pengguna mengisi ulang di tempat-tempat tertentu.
|
|