Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Health

Health Mencegah lebih baik dari mengobati. Cari tahu dan tanya jawab tentang kesehatan, medis, dan info dokter disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 4th August 2011
ChandraDewi's Avatar
ChandraDewi ChandraDewi is offline
Moderator
 
Join Date: May 2011
Posts: 10,993
Rep Power: 667
ChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis ProphetChandraDewi is Ceriwis Prophet
Default Olahraga yang baik saat berpuasa



Bukan hal yang tidak mungkin jika olahraga juga bisa dilakukan bagi anda yang sedang berpuasa, untuk menjaga stamina agar tetap fit.

Berpuasa jadi loyo..?? lemasss..??? bukan jamannya lagii....kini saatnya hari-hari anda dalam menjalankan puasa diisi dengan semangat dan kebugaran.

Ingat...Meskipun tidak makan dan minum seharian, tubuh Anda sebenarnya masih menyimpan cadangan energi dalam bentuk glikogen, lemak, dan protein.

Cadangan energi inilah yang dimanfaatkan untuk 'menggerakan' tubuh anda sehingga lemak bisa diubah menjadi glukosa.

Jika biasanya Anda melakukan olahraga empat kali dalam seminggu. Maka pada bulan puasa ini sebaiknya dikurangi menjadi dua kali saja, untuk penyesuaian lakukanlah olahraga ringan seperti yoga, jogging, treadmill atau jalan kaki sebagai tahap awal.

Waktu paling tepat untuk berolahraga adalah setengah hingga satu jam sebelum berbuka puasa. Sebab pada waktu tersebut tidak perlu terlalu lama menunggu untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh akibat keringat yang dikeluarkan tubuh sewaktu berolahraga.

Dan ingat jangan memaksakan diri untuk berolahraga jika badan anda benar-benar tidak memungkinkan untuk berolahraga karena akibatnya bisa fatal nantinya.

Jenis kegiatan olahraga yang dilakukan orang yang sedang berpuasa memang berbeda dengan kondisi normal. Jadi, yang terpenting dilakukan adalah dengan memperhatikan olahraga yang tepat, dan di waktu yang tepat pula. Karena sebernya masing-masing orang memiliki kadar kemampuan berbeda-beda.

Kebutuhan air mineralpun patut diperhatikan karena aktifitas berolahraga tersebut sangat menguras cairan yang ada dalam tubuh anda, sebaiknya sebanyak delapan liter sehari yaitu Empat gelas air putih saat sahur dan lima gelas air putih setelah berbuka ini berguna untuk melancarkan metabolisme tubuh.

sumber

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 03:34 AM.


no new posts