Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Business > Dunia Kerja

Dunia Kerja Tips-tips dan cerita seputar dunia kerja

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 5th November 2013
dagangku's Avatar
dagangku dagangku is offline
Newbie
 
Join Date: Sep 2013
Location: indonesia
Posts: 22
Rep Power: 0
dagangku mempunyai hidup yang Normal
Default Tujuan Dari Program magang ke jepang

Apakah kenshusei? Siapakah kenshusei? Apa tujuan mereka? Apa misi mereka? Apa harapan mereka?..

Adalah Kenshusei, dekiru dake benkyo shite, gamang shite, gambarimasu.
Kenshusei adalah...trainee, peserta magang, peserta pelatihan kerja di Jepang. Dekiru dake adalah...hanya bisa, hanya dapat melakukan. Benkyo
shite adalah...belajar, melakukan sesuatu hal tentang belajar. Gamang shite adalah...sabar, tahan, melakukan sesuatu dengan iklhas tidak dengan menahan marah (jepang: tsurai??).Gambarimasu adalah...berusaha, melakukan segala sesuatu dengan sungguh-sungguh.

Trainee datang ke Jepang ditujukan untuk belajar teknologi, ketrampilan, pengetahuan kerja, industri dan belajar tentang kehidupan jepang. Setelah
kembali ke tanah air diharapkan bisa menyumbangkan semua teknologi, ketrampilan, pengetahuan yang didapat untuk membangun Indonesia, pada umumnya, lingkungan sekitarnya, keluarganya, minimal pasti buat dirinya sendiri.

Pasti...karena dipaksakan untuk hidup di Jepang, secara tidak langsung pasti sudah melakukan proses belajar ,orang jepang sendiri bilang "taihen". Karena mungkin itulah hidup, perlu ditempa biar
kuat. Seperti keris...yang konon para empu membuat keris dari besi yang semula mempunyai berat 40-50 kg ditempa, dipanaskan, ditempa sehingga bisa menjadi keris yang "sakti". Seperti juga keramik...yang dulunya hanyalah tanah liat yang kotor, jelek setelah diaduk, dibanting, dibakar, jika tanah liat bisa bicara mungkin akan teriak kesakitan, tapi akhirnya menjadi keramik yang bagus dan bermanfaat. Seperti juga mutiara...yang katanya terbentuk dari sebutir pasir yang masuk kedalam kerang, karena sakit kerang tersebut mengeluarkan getah, selama bertahun-tahun sampai akhirnya pasir tersebut menjadi mutiara yang bagus dan mahal harganya.
Konon ada seekor anak kerang bertanya kepada ibunya,"Bu,kenapa selama hidup kita harus sakit seperti ini?"ibunya menjawab,"Tuhan memang tidak memberi kita tangan untuk bisa mengeluarkan pasir dari tubuh kita."

Demikian Artikel tentang Tujuan magang ke jepang semoga bermanfaat, Bagi peserta yang ingin mengikuti program ini silahkan daftar klik >> disini

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 02:22 PM.


no new posts