View Single Post
  #6  
Old 20th August 2010
MySmartFx's Avatar
MySmartFx MySmartFx is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Aug 2010
Posts: 400
Rep Power: 14
MySmartFx mempunyai hidup yang Normal
Default Analisa Forex 20 Agustus 2010

EUR/USD
Spoiler for Smart Review:

Euro terlihat mulai kehilangan kekuatan untuk menguat dan mulai bergerak sideway seperti yang terlihat di grafik 1 jam-an. Resistance yang cukup kuat berada di kisaran 1.2902 hingga 1.2922, sementara resistance terdekat berada di 1.2823. Saat ini EURUSD tengah menguji resistance terdekat tersebut, dan jika mampu ditembus kemungkinan pergerakan selanjutnya akan mencoba menguji kisaran 1.2902-1.2922. Support terdekat ada di 1.2771 dan penembusan atas support ini akan menyeret euro untuk menguji support selanjutnya di 1.2733.

Bias masih netral untuk EURUSD, maka kita perlu memperhatikan kondisi indikator teknikal dan mewaspadai tembusnya level-level support atau resistance.


GBP/USD
Spoiler for Smart Review:

Pergerakan sideway GBPUSD mulai memperlihatkan gejala akan membentuk pola rectangle. Biasanya pola ini merupakan pola pelanjutan trend (continuation), maka dari itu jika terjadi penembusan atas support di 1.5497 maka diperkirakan akan ada pergerakan bearish hingga paling tidak menuju 1.5370. Namun demikian, belum tertutup kemungkinan bahwa pasar justru akan membawa pair ini menuju resistance di 1.5702 dan pecahnya level ini akan membuka peluang penguatan sterling hingga ke 1.5829.

Bias masih netral untuk sementara waktu hingga ada konfirmasi dari penembusan salah satu support atau resistance yang telah disebutkan di atas. Untuk itu disarankan untuk stand aside atau menerapkan strategi hit and run di kisaran support atau resistance dengan memperhatikan sinyal yang diberikan oleh indikator teknikal.


USD/JPY
Spoiler for Smart Review:

Bias mulai bearish meskipun masih lemah, dan yen berhasil menguat hingga kisaran 84.89. Saat ini USDJPY tengah menguji resistance di 85.40 dan seiring indikator teknikal yang mulai memberikan sinyal jual, sepertinya penguatan akan terulang kembali dengan sasaran di 85.13.

Waspadai tembusnya resistance di 85.67 karena hal ini akan mementahkan kembali bias bearish yang masih lemah ini.


Quote:
Smart Review untuk Forex, Index, Precious Metal, Energy, CFD :
http://www.mysmartfx.com/news/smart-review