minumwine
27th May 2012, 04:49 PM
Sumber: www.mizan.com (http://www.mizan.com).
Dia yang Dipuja di Facebook, 'Diusir' di Twitter
Namanya begitu terkenal di negeri ini. Hingga saat ini, tercatat 4.759.778 orang telah menjadi follower-nya di Facebook. Tahun 2010 lalu, ia meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai �Motivator dengan Facebook Fans Terbesar di Dunia�. Penghargaan kedua setelah sebelumnya pada tahun 2003 MURI juga menganugerahinya gelar sebagai �Penyelenggara Seminar Berhadiah Mobil Pertama di Indonesia.�
Dia adalah Sis Maryono Teguh atau lebih akrab disapa Mario Teguh. Dia tercatat sebagai salah satu motifator terbaik di Indonesia. Ia lahir di Makassar pada 5 Maret 1956. Sekolah setingkat SMA-nya dilaluinya di Jurusan Arsitektur New Trier West High, Chicago-Amerika Serikat. Gelar S1 diraihnya dari dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Malang di Jurusan Linguistik dan Pendidikan Bahasa Inggris. Kemudian ia melanjutkan pendidikannya ke Jurusan International Business, Sophia University di Tokyo, Jepang, serta meraih gelar MBA-nya di Jurusan Operations Systems, Indiana University, Amerika Serikat pada tahun 1983.
Mario Teguh sempat bekerja di Citibank selama 3 tahun hingga tahun 1986, kemudian dilanjutkan sebagai Manager Business Development di BSB Bank dan Vice President Marketing & Organization Development di Aspac Bank. Namun, pada tahun 1994, ia kemudian memilih untuk menjadi motifator dan konsultan independen dengan mendirikan Bussiness Effectiveness Consultant, Exnal Corp. Ia sendiri kemudian berdiri sebagai CEO-nya. Ia juga membentuk dan mengelola komunitas Mario Teguh Super Club (MTSC). Walaupun sebelumnya sempat menjadi pengisi acara �Business Art� di O�Channel, namun �Golden Ways� di Metro TV �lah yang menjadi acara yang kemudian mempopulerkan namanya hingga dikenal seperti sekarang. �Salam Super� merupakan salam khas yang kian identik dengan Mario Teguh.
Salah satu penghargaan yang diterimanya yaitu dari Republika pada tahun 2010 sebagai satu dari �8 Tokoh Perubahan 2009�. Ia juga dikenal sebagai salah satu motifator termahal di Indonesia.
Namun, karirnya tak selamanya mulus. Ia pernah terpaksa menutup akun Twitter-nya setelah salah satu kata-katanya di akun Twitter-nya menuai kontroversi dan protes keras dari publik, khususnya kaum hawa, karena dinilai melecehkan kaum hawa. Dalam akun Twitter-nya itu, ia menulis; �Wanita yang pas untuk teman pesta, clubbing, begadang sampai pagi, chitcat yang snob, merokok dan kadang mabuk, tidak mungkin direncanakan jadi istri.�
</div>
Dia yang Dipuja di Facebook, 'Diusir' di Twitter
Namanya begitu terkenal di negeri ini. Hingga saat ini, tercatat 4.759.778 orang telah menjadi follower-nya di Facebook. Tahun 2010 lalu, ia meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai �Motivator dengan Facebook Fans Terbesar di Dunia�. Penghargaan kedua setelah sebelumnya pada tahun 2003 MURI juga menganugerahinya gelar sebagai �Penyelenggara Seminar Berhadiah Mobil Pertama di Indonesia.�
Dia adalah Sis Maryono Teguh atau lebih akrab disapa Mario Teguh. Dia tercatat sebagai salah satu motifator terbaik di Indonesia. Ia lahir di Makassar pada 5 Maret 1956. Sekolah setingkat SMA-nya dilaluinya di Jurusan Arsitektur New Trier West High, Chicago-Amerika Serikat. Gelar S1 diraihnya dari dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Malang di Jurusan Linguistik dan Pendidikan Bahasa Inggris. Kemudian ia melanjutkan pendidikannya ke Jurusan International Business, Sophia University di Tokyo, Jepang, serta meraih gelar MBA-nya di Jurusan Operations Systems, Indiana University, Amerika Serikat pada tahun 1983.
Mario Teguh sempat bekerja di Citibank selama 3 tahun hingga tahun 1986, kemudian dilanjutkan sebagai Manager Business Development di BSB Bank dan Vice President Marketing & Organization Development di Aspac Bank. Namun, pada tahun 1994, ia kemudian memilih untuk menjadi motifator dan konsultan independen dengan mendirikan Bussiness Effectiveness Consultant, Exnal Corp. Ia sendiri kemudian berdiri sebagai CEO-nya. Ia juga membentuk dan mengelola komunitas Mario Teguh Super Club (MTSC). Walaupun sebelumnya sempat menjadi pengisi acara �Business Art� di O�Channel, namun �Golden Ways� di Metro TV �lah yang menjadi acara yang kemudian mempopulerkan namanya hingga dikenal seperti sekarang. �Salam Super� merupakan salam khas yang kian identik dengan Mario Teguh.
Salah satu penghargaan yang diterimanya yaitu dari Republika pada tahun 2010 sebagai satu dari �8 Tokoh Perubahan 2009�. Ia juga dikenal sebagai salah satu motifator termahal di Indonesia.
Namun, karirnya tak selamanya mulus. Ia pernah terpaksa menutup akun Twitter-nya setelah salah satu kata-katanya di akun Twitter-nya menuai kontroversi dan protes keras dari publik, khususnya kaum hawa, karena dinilai melecehkan kaum hawa. Dalam akun Twitter-nya itu, ia menulis; �Wanita yang pas untuk teman pesta, clubbing, begadang sampai pagi, chitcat yang snob, merokok dan kadang mabuk, tidak mungkin direncanakan jadi istri.�
</div>