Log in

View Full Version : Jokowi Minta Harga Daging Sapi Turun, di Jakarta Masih Rp 120.000/Kg


Gusnan
1st May 2016, 04:27 AM
http://newopenx.detik.com/delivery/lg.php?bannerid=14948&campaignid=4880&zoneid=152&loc=1&referer=http%3A%2F%2Ffinance.detik.com%2Fread%2F20 16%2F04%2F30%2F171239%2F3200600%2F4%2Fjokowi-minta-harga-daging-sapi-turun-di-jakarta-masih-rp-120000-kg%3Fmpifinance&cb=1e56b93b27



http://images.detik.com/visual/2014/07/24/fb984256-25de-4ab2-840b-9d48627bfe1b_169.jpg?w=500&q=90

Foto: Rengga Sancaya
Jakarta -Dalam rapat persiapan Lebaran tanggal 26 April 2016 lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta harga-harga pangan jungkir balik turun, berbeda dengan Lebaran tahun-tahun sebelumnya.

Secara khusus Jokowi meminta harga daging sapi turun sampai di bawah Rp 80.000/kg. Saat ini harga di pasar Jakarta masih di kisaran Rp 110.000-120.000/kg.

"Harga daging Rp 110.000-120.000/kg, bertahan sekitar 5 bulan bulan ini. Rp 110.000 sudah mentok, paling murah," kata pedagang daging di pasar Kramat Jati, Safei (54), kepada detikFinance, Sabtu (30/4/2016).

Menurutnya, terakhir kali ia menjual daging sapi dengan harga di bawah Rp 100.000/kg sekitar 5-6 tahun yang lalu. Kala itu harganya masih sekitar Rp 80.000/kg.

"Rentang 2010-2012 (jual daging sapi di bawah harga Rp 100.000/kg)," jelasnya.

Ia menilai permintaan dari pemerintah untuk menjual daging murah menjelang puasa dan Lebaran tahun ini adalah hal mustahil. Malah ia memprediksi harga daging bakal naik lagi.

"Enggak mungkin harga daging turun Rp 80.000/kg. Mustahil itu mah. Enggak pernah kejadian selama masanya Jokowi. Belum lagi nanti pas puasa nih. Harga paling tinggi pas puasa Rp 140.000-150.000/kg," ucapnya.