Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Misteri, Horror, Supranatural

Misteri, Horror, Supranatural Yuk baca cerita horor, lihat dan share penampakan mahluk gaib disini. Boleh juga membuka konsultasi ramalan,tarot dan sejenisnya

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 21st April 2010
azal azores's Avatar
azal azores azal azores is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2010
Location: #4009 | Area314 | FORUM13
Posts: 711
Rep Power: 15
azal azores memiliki kawan yg banyakazal azores memiliki kawan yg banyakazal azores memiliki kawan yg banyak
Send a message via Yahoo to azal azores Send a message via Skype™ to azal azores
Default Misteri Kapal Mary Celeste



Mary Celeste
adalah nama sebuah kapal dagang terkenal yang tiba-tiba terlihat tanpa awak di Lautan Atlantik pada Desember 1872. Fenomena misteri yang terjadi pada kapal Mary Celeste adalah kapal tersebut sepertinya ditinggalkan secara misterius oleh para krunya. Hingga kini, kapal Mary Celeste masih menjadi suatu misteri dunia yang belum terpecahkan.

Ketika dilihat pada Desember 1872 (saat itu cuaca sangat tenang), tidak ada tanda-tanda bahwa Mary Celeste telah mengalami badai yang dahsyat untuk memunculkan prakiraan bahwa para krunya telah tenggelam terhempas badai. Kenyataan bahwa Mary Celeste memiliki awak kapal yang berpengalaman dan profesi dari semua krunya adalah pelaut semakin membuat hilangnya awak Mary Celeste menjadi misteri.

Mary Celeste sebenarnya sedang dalam perjalanannya menuju Laut Gibraltar. Ketika terlihat pada Desember 1872, kondisi kapal masih dalam kondisi layak tanpa kerusakan yang berarti. Di dalam kapal juga terdapat persediaan makanan dan air yang masih lebih dari cukup untuk enam bulan. Muatan kargo kapal juga tidak tersentuh, masih pada tempatnya dengan baik begitu juga dengan barang-barang pribadi dari para kru kapal, semuanya masih pada tempatnya dalam kondisi tidak tersentuh sehingga seolah membantah prasangka bahwa kapal telah dihadang bajak laut atau perompak kapal. Dan yang lebih anehnya, kapal ini masih ada pada jalur pelayarannya meskipun semua krunya sudah menghilang tanpa jejak. Hilangnya semua kru kapal inilah yang membuat kisah tentang kapal Mary Celeste menjadi suatu misteri dunia yang masih menghantui para ahli.

Menghadapi kenyataan dari Mary Celeste, para ahli banyak melontarkan teori yang spekulasi seperti; hubungannya dengan Alien, adanya hantu laut, monster laut yang hanya memangsa manusia, teori segitiga bermuda, dan masih banyak lagi teori spekulatif dari para ahli yang kesemuanya tetap belum mampu menjadi jawaban dari hilangnya semua kru kapal Mary Celeste tanpa jejak.

Tentang Mary Celeste
Kapal Mary Celeste adalah kapal tipe brigantine yang mempunyai bobot 282 ton. Kapal Mary Celeste ini dirakit oleh Joshua Dewis pada tahun 1861 di suatu desa di pulau Spencer, Kanada. Kapten pertama dari kapal Mary Celeste adalah Robert McLellan yang merupakan putra dari salah satu pemilik kapal Mary Celeste. Setelah Mclellan meninggal pada saat yang terlalu dini pada karirnya sebagai kapten kapal, ia kemudian digantikan olehJohn Nutting Parker. Karir Parker sebagai kapten Mary Celeste tidak berlangsung lama. Keteledoran dari Parker yang menghantamkan Mary Celeste ke perahu nelayan membuat karir dari Parker harus berakhir sekaligus membuat kapal Mary Celeste harus kembali ke galangan kapal untuk diperbaiki.

Pertama Kali Terlihat Tanpa Awak
Mary Celeste pertama kali dilihat oleh Oliver Deveau pada 5 Desember 1872. Saat itu Oliver mengaku jika kapal Mary Celeste terlihat aneh ketika terlihat di sekitar 600 kilometer sebelah barat Portugal. Oliver yang saat itu berada di atas kapal Dei Gratia kemudian mendekati Mary Celeste hingga sampai 400 meter dan mengamati kapal itu selama dua jam. Setelah hingga dua jam tidak ada tanda-tanda kehidupan di atas kapal, Oliver akhirnya memutuskan naik ke atas kapal Mary Celeste.
Di atas kapal, Oliver menemukan bahwa jumlah makanan dan air masih lebih dari cukup dan kapal masih layak untuk berlayar. Oliver juga mendapati ada banyak air pada geladak kapal, dan salah satu pompanya telah rusak. Tungku dapur juga telah dipindahkan, kompas kapal telah rusak, dan jam kapal juga telah patah. Sepatu bot anti air masih ada di kapal, tetapi sextant, chronometer, dan sekoci sudah tidak ada di atas kapal Mary Celeste. Dari catatan log kapten kapal, menunjukkan bahwa catatan terakhir pada tanggal 24 November ketika kapal melewati Azores, yang berarti kapal Mary Celeste telah berlayar seminggu lebih menempuh jarak 400 mil lebih dan tetap pada jalur Mediterania yang sempurna tanpa ada satupun kru kapal yang mengendalikannya.

Sejak itu kapal Mary Caleste beserta seluruh awaknya tak pernah kelihatan lagi. Juga tak pernah sampai di tujuan. Apa yang terjadi, tidak ada yang tahu. Sampai suatu ketika ditemukan kapal itu di tengah Selat Gibraltar. Sudah diperiksa, tidak ada tanda-tanda bekas keributan atau apapun yang bisa memperkirakan peristiwa yang terjadi di kapal sebelum hilangnya semua awak secara misterius.Semua dokumen kecuali log kapten, hilang dan berbekas.
Pada awal 1873, dilaporkan bahwa ada dua sekoci mendarat di Spanyol. Yang satu berisi satu mayat dan bendera Amerika, yang satunya lagi berisi lima mayat.Diduga, korban korban itu adalah sisa-sisa awak Mary Celeste. Namun anehnya, tubuh mereka tidak pernah diidentifikasi.

Klarifikasi Mary Celeste Oleh Pihak Resmi
Menanggapi kisah kapal Mary Celeste yang begitu misterius, pihak berwenang dari Amerika dan Inggris megeluarkan suatu kisah resmi yang mencoba untuk mengatasi kegelisahan masyarakat pada saat itu yang mencoba mempertanyakan cerita tersebut, namun upaya dari pemerintah sia-sia. Dalam versi resmi yang dikeluarkan pihak pemerintah dari cerita mengenai kapal Mary Celeste dikatakan bahwa pada awalnya para kru kapal memberontak kemudian meninggalkan kapal, lalu kemudian sang kapten mengalami kecelakaan dan jatuh ke laut tanpa bisa kembali ke kapal Mary Celeste. Namun kisah ini dianggap sebagai lelucon masyarakat karena tidak ada tanda-tanda bahwa kapten Briggs (yang memimpin pelayaran) adalah sosok seorang kapten yang tidak disegani anak buahnya, dari apa yang dikenal oleh masyarakat, sosok kapten Briggs adalah pria yang dihormati oleh semua anak buah kapalnya dan merupakan kapten yang baik.

Investigasi Mary Celeste
Ada teori yang (sedikit masuk akal) mengatakan bahwa kemungkinan para awak Mary Celeste telah panik akibat adanya ledakan yang dari kargo alkohol yang dibawa yang mungkin bocor, kemudian membawa mereka menceburkan diri ke laut dan meninggalkan Mary Celeste. Tapi teori ini memiliki kelemahan dimana tidak ditemukannya sisa-sisa ledakan atau kebakaran dari alkohol jika itu memang terjadi.

Salah seorang ahli kimia bernama Dr. Andrea Sella pernah membuat replika kapal Mary Celeste dari kertas lalu mencoba membuat simulasi ledakan yang terjadi dengan gas butane (sejenis gas hidrokarbon yang tidak berwarna). Dalam simulasi tersebut, replika kertas kapal Mary Celeste tidak terbakar atau menghitam, bahkan replika kapal tersebut tidak rusak sama sekali. Dari simulasi tersebut digambarkan bahwa ledakan yang terjadi adalah dalam bentuk gelombang tekanan ledakan. Sella mengatakan bahwa gas tersebut bisa saja tercipta karena reaksi dari udara dingin di sekitar alkohol. Menurut Sella juga, peristiwa ini bisa saja terjadi misalnya karena ada awak kapal yang sedang merokok di sekitar kargo alkohol kapal, atau bergesekannya dua tong yang berisi alkohol sehingga menimbulkan percikan api. Memang di kapal Mary Celeste 300 tong berisi alkohol bocor, dan menurut Sella, itu sudah lebih dari cukup untuk membuat sebuah ledakan yang akan membuat panik para awak kapal tanpa meninggalkan jejak sedikitpun.

Teori Aneh Lainnya
Bagian ini sebenarnya tidak ingin saya cantumkan, tapi karena ada seorang tamu yang mengeluh dengan ulasan kemarin yang terlalu singkat, tidak ada salahnya membuatnya sedikit terlihat panjang.

1. UFO. Beberapa kalangan dari era abad ke-18 telah mencoba membuat suatu spekulasi berani dengan membuat teori bahwa kemungkinan awak dari Mary Celeste telah diculik oleh alien yang datang ke bumi. Menurut teori ini, kapal Mary Celeste telah menemukan suatu tempat rahasia di lautan dimana para alien ini menyembunyikan pesawat UFO mereka. Para alien pun marah dan menghancurkan kompas dan jam kapal, selanjutnya pada awalnya para alien hanya mensabotase muatan kapal dengan membocorkan tong-tong yang berisi muatan kapal, namun karena keberadaan dari para awak kapal dari Mary Celeste dianggap berbahaya dan dapat membahayakan keamanan nasional mereka, para alien pun akhirnya menculik semua penghuni kapal dengan menggunakan sekoci kapal untuk mendekat ke arah persembunyian mereka di bawah laut, selanjutnya, mereka pun menaiki UFO untuk menembus permukaan lautan ke dasarnya.

2. Hantu. Yang lebih SPEKOL lagi, ada teori yang mengatakan bahwa seluruh awak kapal telah dicuri oleh para hantu yang sebelumnya menjumpai para awak kapal Mary Celeste. Pada saat pertama penjumpaan, para awak dibuat ketakutan hingga mereka mulai menjadi paranoid dan mulai memecahkan jam dan kompas juga membuat sejumlah muatan kargo bocor, sedangkan beberapa di antaranya mencoba melarikan diri dengan sekoci. Para kru kapal yang lainnya akhirnya mati karena menceburkan diri ke laut lepas karena memilih lebih baik bunuh diri daripada terus dihantui hantu laut.

3. Monster. Satu lagi teori yang spekulatif menyebutkan bahwa kemungkinan para kru kapal telah dimakan hidup-hidup oleh suatu monster laut yang merasa terusik dengan kehadiran kapal Mary Celeste. Monster tersebut akhirnya menang setelah bertempur beberapa saat dengan beberapa dari kru kapal yang menyebabkan pecahnya kompas dan jam kapal. Menurut toeri ini ada beberapa kru kapal yang berhasil kabur dengan menggunakan sekoci tetapi akhirnya hilang di tengah lautan luas.

4. Time Warp. Dalam teori ini dikatakan bahwa kapal Mary Celeste sebelumnya telah masuk dalam suatu zona gelombang dimensi waktu sehingga para kru kapal telah terbawa ke dimensi waktu yang lainnya yang menyebabkan mereka hilang tanpa jejak.

5. Segitiga Bermuda. Dalam teori ini dikatakan bahwa kapal Mary Celeste yang sebelumnya telah melintasi segitiga bermuda telah membuat para kru kapal hilang secara tiba-tiba sama seperti kapal-kapal lain. Coba anda pikir, dari semua kisah-kisah mengenai hilangnya kapal udara atau kapal laut di segitiga bermuda, tidak ada yang hilang hanya awak kapalnya atau kapalnya saja. Dalam semua kisah mengenai kisah segitiga bermuda yang misterius, yang hilang adalah mulai dari kapal hingga siapapun yang ada di atas kapalnya. Tidak ada yang namanya melintasi segitiga bermuda lalu yang hilang hanya gelang kakinya saja, pemilik kakinya juga pasti hilang jika melintasi segitiga bermuda.


dikutip dari berbagai sumber dan
Code:
http://www.thenoock.com/


Reply With Quote
  #2  
Old 21st April 2010
zer0's Avatar
zer0 zer0 is offline
Ceriwis Addicted
 
Join Date: Apr 2010
Location: Een Andere W
Posts: 4,332
Rep Power: 23
zer0 tau seluk beluk forumzer0 tau seluk beluk forumzer0 tau seluk beluk forumzer0 tau seluk beluk forumzer0 tau seluk beluk forumzer0 tau seluk beluk forumzer0 tau seluk beluk forumzer0 tau seluk beluk forum
Send a message via Yahoo to zer0
Default

PeraONE ndan!!!!!

ndan,,,kok banyak banget yh kapal yang tiba2 menghilang??apa di sembunyikan ama hantu laut yh...
Reply With Quote
  #3  
Old 21st April 2010
azal azores's Avatar
azal azores azal azores is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2010
Location: #4009 | Area314 | FORUM13
Posts: 711
Rep Power: 15
azal azores memiliki kawan yg banyakazal azores memiliki kawan yg banyakazal azores memiliki kawan yg banyak
Send a message via Yahoo to azal azores Send a message via Skype™ to azal azores
Default

Quote:
Originally Posted by zer0 View Post
PeraONE ndan!!!!!

ndan,,,kok banyak banget yh kapal yang tiba2 menghilang??apa di sembunyikan ama hantu laut yh...
iya yah...alam ini tak bisa ditebak... dan belum ada yg bisa mengungkapkan hingga saat ini
Reply With Quote
  #4  
Old 21st April 2010
kanda dinda's Avatar
kanda dinda kanda dinda is offline
Member
 
Join Date: Apr 2010
Location: DALAM KOST DINDA
Posts: 88
Rep Power: 0
kanda dinda mempunyai hidup yang Normal
Default

serem juga nih naik kapal bisa2...tiba2 ngilang... :101:
Reply With Quote
  #5  
Old 23rd April 2010
maximuseprime's Avatar
maximuseprime maximuseprime is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2010
Location: di dunia yang penuh keboh
Posts: 767
Rep Power: 16
maximuseprime sebentar lagi akan terkenalmaximuseprime sebentar lagi akan terkenal
Default

takutttt
Reply With Quote
  #6  
Old 26th April 2010
susah_d's Avatar
susah_d susah_d is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2010
Location: Reg. Bekasi
Posts: 791
Rep Power: 16
susah_d sebentar lagi akan terkenalsusah_d sebentar lagi akan terkenal
Default

wiii serem ndan... ngacir aaah..
Reply With Quote
  #7  
Old 27th April 2010
toge_pasar's Avatar
toge_pasar toge_pasar is offline
Moderator
 
Join Date: Jan 2010
Location: alam lelembut
Posts: 1,144
Rep Power: 21
toge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessedtoge_pasar is blessed
Send a message via Yahoo to toge_pasar
Default

wuis bisa hilang juga ya ndan,, nich di pendalaman serem serem utannya,, bisa bisa ilang loh kalo tersesat :eeek:
Reply With Quote
  #8  
Old 11th May 2010
dee jee's Avatar
dee jee dee jee is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: May 2010
Location: bersama TheLaknat & Para
Posts: 1,773
Rep Power: 18
dee jee memiliki reputasi yang sangat baikdee jee memiliki reputasi yang sangat baikdee jee memiliki reputasi yang sangat baikdee jee memiliki reputasi yang sangat baikdee jee memiliki reputasi yang sangat baik
Default

wah sama ky yg dipelem2 ya?
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 08:17 AM.