Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Fitness & Body Building > Yoga Discussion

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 17th January 2011
theghel's Avatar
theghel theghel is offline
Ceriwis Pro
 
Join Date: Jul 2010
Location: TM#45|PIC#043|
Posts: 2,510
Rep Power: 38
theghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Gurutheghel is Ceriwis Guru
Send a message via Yahoo to theghel
Default Langsingkan Tubuh dengan Yoga!



Quote:
Mungkin Anda termasuk satu di antara banyak orang yang merasa frustrasi karena kesulitan menurunkan berat badan. Itu tak mengherankan. Pasalnya, kenaikan berat badan adalah masalah yang begitu kompleks. Ada pengaruh faktor genetik, gaya hidup, pola makan, dan lain-lain.

Manfaat latihan yoga yang langsung dirasakan secara fisik adalah mengendurnya otot-otot yang kaku gara-gara kurang gerak, ketegangan, dan stres. Gerakan-gerakan yoga juga meningkatkan jangkauan pergerakan persendian, meningkatkan fleksibilitas, dan membantu mengoreksi postur tubuh yang keliru gara-gara kenaikan berat badan.

Latihan yoga membantu menguatkan dan memperpanjang otot sehingga tubuh jadi lebih langsing dan berbentuk indah setelah berlatih. Namun, tubuh yang berbentuk ini tak selalu diikuti dengan penurunan berat badan. Ingat, otot lebih padat dan lebih berat dibandingkan dengan volume jaringan lemak.

Potensial membakar kalori
Dalam yoga ada juga latihan pranayama. Latihan pernapasan ini membuat energi vital atau prana dalam tubuh bergerak. Hal ini dapat membantu mengatasi masalah ketika Anda mengalami kenaikan berat badan, tetapi malah loyo karena tingkat energi tubuh menurun.

Manfaat lain yoga adalah dalam aspek psikologi. Kenaikan berat badan kerap menjadikan diri memberikan komentar negatif. Lewat yoga kita mencoba mencegah hal ini dengan menciptakan lingkungan yang aman dan positif untuk menyambungkan kembali tubuh dan menghilangkan pesan-pesan negatif yang sering muncul di pikiran.

Latihan asana juga dapat memupuk kontrol terhadap diri sendiri yang baru. Ini adalah kualitas yang sering hilang ketika berat badan membubung. Di tingkat fisiologis, yoga aliran-aliran tertentu mungkin pas untuk orang yang benar-benar menginginkan penurunan berat badan. Kelas Vinyasa yang memadukan gerakan dan pernapasan bersamaan dapat menciptakan panas dan akhirnya potensial menyebabkan banyak pembakaran kalori untuk penurunan berat badan.

Buat Anda yang mungkin tak pernah berolahraga, ada baiknya mencoba kelas yoga Vinyasa untuk pemula. Jangan langsung mengambil kelas yang sudah menengah, apalagi yoga Asthanga. Mungkin ini bukan aliran yang tepat buat Anda yang secara fisik tidak aktif sebelumnya.

Nafsu makan terkontrol
Yoga memang tidak memberikan janji muluk dalam penurunan berat badan secara cepat. Yoga hanya menjanjikan dua manfaat utama untuk orang yang ingin menurunkan berat badan. Pertama, yoga memperbaiki pencernaan dan menghilangkan sembelit, retensi air, dan perut kembung. Kedua, yoga memperbaiki sirkulasi darah menuju ke kelenjar-kelenjar endokrin utama, yaitu tiroid dan pankreas.

Kedua kelenjar inilah yang membantu mengontrol nafsu makan, suasana hati, pola tidur, serta istirahat.

Belum banyak ahli yang menerima bahwa latihan yoga adalah jalan pasti menuju penurunan berat badan. Namun, penelitian terbaru dari Fred Hutchinson Cancer Research Center di Seattle AS mulai membuka wawasan bahwa yoga juga bermanfaat untuk melangsingkan.

Para peneliti di lembaga itu menanyai pria dan wanita sehat mengenai riwayat bobot tubuh dan aktivitas fisik mereka dari usia 45 hingga 55 tahun. Diungkapkan bahwa subyek yang mengalami kelebihan berat badan dan berlatih yoga paling tidak seminggu sekali mengalami penurunan bobot 2,5 kilogram selama lebih dari 10 tahun.

Orang berberat badan normal yang rajin latihan yoga dilaporkan tidak naik beratnya, sedangkan mereka yang tak latihan naik terus. Sementara mereka yang kelebihan bobot dan tak pernah latihan yoga, berat badannya naik empat kilogram.

Kesadaran pikiran
Alan Kristal, peneliti utama sekaligus praktisi yoga dalam penelitian itu, yakin, penyebab penurunan berat badan setelah latihan yoga bukan karena jumlah kalori yang dibakar. Hanya latihan yoga aliran tertentu yang membakar banyak kalori untuk memicu penurunan berat badan.

“Yoga itu membangun kesadaran pikiran,” kata Kristal yang juga profesor di bidang epidemiologi di University of Washington School of Public Health. “Anda akan belajar kapan merasa kenyang dan Anda tak suka makan kebanyakan. Selain itu, Anda juga akan mengenali kecemasan dan stres sehingga tak ingin menutupinya dengan makan,” tambahnya.

Jadi, apakah yoga akan melangsingkan tubuh kita? Hmmm… mungkin. Lalu, akankah yoga mengubah cara pandang Anda terhadap diri dan tubuh sendiri? Tentu saja.
link sumber


Reply With Quote
  #2  
Old 17th January 2011
biggun's Avatar
biggun biggun is offline
Moderator
 
Join Date: Dec 2010
Location: Bandung
Posts: 5,635
Rep Power: 38
biggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Gurubiggun is Ceriwis Guru
Default

ternnyata bs jg yah buat melangsingkan tubuh..!!
ntar ane mo cobain ach..
Reply With Quote
  #3  
Old 2nd May 2011
mhswi mhswi is offline
Newborn
 
Join Date: May 2011
Posts: 2
Rep Power: 0
mhswi mempunyai hidup yang Normal
Default

semoga ane bisa tambah langsing nih,,,
tapi enakan sepedaan
Reply With Quote
  #4  
Old 9th January 2012
danamaru danamaru is offline
Newbie
 
Join Date: Jan 2012
Posts: 28
Rep Power: 0
danamaru mempunyai hidup yang Normal
Default

ane baru sempet latian yoga sebulan gan
blom bisa ngerasain bedanya
nanti ane coba degh
Reply With Quote
Reply

Thread Tools

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 02:14 AM.